
Bola.net - Keputusan Jack Miller untuk melompat langsung dari Moto3 ke MotoGP merupakan hal tak biasa, demikian yang dinyatakan sang sahabat, sekaligus pebalap Tech 3 Racing Moto2, Marcel Schrotter kepada Speedweek.
Miller, Schrotter dan pebalap lain seperti Maverick Vinales, Danny Kent, Jonas Folger serta Karel Hanika kerap berlatih bersama di luar lintasan Grand Prix. Schrotter pun tahu benar etos kerja Miller, yang musim depan membela CMW LCR Honda di atas motor Open RC213V-RS.
"Kami semua berteman baik. Kami sama-sama tinggal di Barcelona dan kami sering berlatih bersama. Keputusan Jack aneh, tapi saya bahagia untuknya. Meski begitu saya rasa ini langkah berat. Saya sendiri yakin pengalaman Moto2 sangat dibutuhkan," ujar Schrotter.
Pebalap Jerman inipun penasaran melihat performa rider berjuluk JackAss tersebut. "Kita lihat saja nanti apa yang bisa diraih Jack. Ia jelas salah satu pebalap terbaik. Saya sering berlatih supermoto dan motocross bersamanya. Ia sangat dominan. Meski begitu seorang pebalap butuh lebih dari sekadar talenta untuk turun di MotoGP," tutup Schrotter. (sw/kny)
Miller, Schrotter dan pebalap lain seperti Maverick Vinales, Danny Kent, Jonas Folger serta Karel Hanika kerap berlatih bersama di luar lintasan Grand Prix. Schrotter pun tahu benar etos kerja Miller, yang musim depan membela CMW LCR Honda di atas motor Open RC213V-RS.
"Kami semua berteman baik. Kami sama-sama tinggal di Barcelona dan kami sering berlatih bersama. Keputusan Jack aneh, tapi saya bahagia untuknya. Meski begitu saya rasa ini langkah berat. Saya sendiri yakin pengalaman Moto2 sangat dibutuhkan," ujar Schrotter.
Pebalap Jerman inipun penasaran melihat performa rider berjuluk JackAss tersebut. "Kita lihat saja nanti apa yang bisa diraih Jack. Ia jelas salah satu pebalap terbaik. Saya sering berlatih supermoto dan motocross bersamanya. Ia sangat dominan. Meski begitu seorang pebalap butuh lebih dari sekadar talenta untuk turun di MotoGP," tutup Schrotter. (sw/kny)
Advertisement
Berita Terkait
-
Otomotif 21 Oktober 2025 16:08
Mengenal Diogo Moreira, Rider Muda Asal Brasil yang Jadi Rookie Honda di MotoGP 2026
-
Otomotif 21 Oktober 2025 09:22
Jadwal Live Streaming MotoGP Malaysia 2025 di Vidio, 24-26 Oktober 2025
-
Otomotif 21 Oktober 2025 09:22
-
Otomotif 21 Oktober 2025 09:22
-
Otomotif 21 Oktober 2025 09:22
Link Live Streaming MotoGP 2025, Ayo Dukung Pembalap Jagoanmu!
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 17:30
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 17:21
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 17:21
-
News 22 Oktober 2025 17:17
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 17:12
-
Liga Italia 22 Oktober 2025 16:56
MOST VIEWED
- Klasemen Sementara MotoGP 2025 Usai Seri Australia di Phillip Island
- Profil Raul Fernandez, Pemenang Terbaru MotoGP yang Terlambat Berkarier dan Sempat Benci Balap Motor
- Sejarah Baru MotoGP! Kini Semua Tim Peserta Sudah Pernah Cicipi Kemenangan, Siapa Saja Penyumbangnya?
- Jadwal Lengkap Balapan MotoGP 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...