
Bola.net - - Rider Estrella Galicia 0,0 Marc VDS Honda, Jack Miller tampaknya belum akan mengumumkan masa depannya di sela MotoGP Ceko akhir pekan ini. Sempat dikabarkan bakal mengumumkan kepindahannya ke Octo Pramac Racing, rider Australia ini justru mengaku kepada Crash.net bahwa belum ada kesepakatan apapun.
Miller bahkan menyatakan keinginannya bertahan di Marc VDS, yang sudah ia bela selama dua tahun terakhir. Masalahnya, belakangan ia mengeluh tak dapat dukungan teknis yang layak dari Honda, apalagi RC213V terkenal sulit dikendarai. Pramac yang menggunakan motor Ducati Desmosedici pun bisa jadi salah satu opsi lain.
"Saya sangat menyukai tim saya, dan saya ingin bertahan di sini, tapi saya juga mencoba menjadi paket paling kompetitif untuk saya tahun depan. Jika paket itu ada di Marc VDS, bakal sempurna, atau di tempat lain, siapa yang tahu? Yang jelas saya belum menandatangani apapun," ujar rider 22 tahun ini.
Marc VDS sendiri telah memastikan takkan mendapat suplai RC213V terbaru untuk tahun depan, menyatakan pihaknya hanya akan mendapat RC213V yang digunakan Marc Marquez dan Dani Pedrosa tahun ini. Miller pun berdalih bahwa ia akan senang hati bertahan di Marc VDS andai ia mendapat mesin yang lebih baik.
"Tentu hal ini akan sangat membantu, dan itulah faktor kunci yang saya inginkan. Tapi kita lihat juga opsi lain. Saya punya hubungan baik dengan tim ini dan saya ingin bertahan. Memang ada kemungkinan dengan Pramac, tapi belum ada tanda tangan. Saya sendiri tak tahu ke mana saya akan menuju," pungkas runner up Moto3 2014 ini.
Advertisement
Berita Terkait
-
Otomotif 20 Januari 2026 13:11Diterpa Banyak Rumor, Pecco Bagnaia Santai Saja Soal Kontrak Ducati di MotoGP 2027
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 21 Januari 2026 17:23 -
Liga Champions 21 Januari 2026 16:59 -
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026 16:42 -
Liga Champions 21 Januari 2026 16:38 -
Liga Champions 21 Januari 2026 16:31 -
Liga Champions 21 Januari 2026 16:09
MOST VIEWED
- Dijagokan Juarai MotoGP 2026, Marco Bezzecchi Merendah Karena Merasa Masih Harus Berbenah
- Toprak Razgatlioglu Sebut Target Podium di MotoGP 2026 Tidak Realistis, Pilih Tunggu 2027
- Pedro Acosta Masih Jaga Kans Gabung Skuad Valentino Rossi di MotoGP 2027, Tapi Utamakan Tim Pabrikan
- Jorge Martin Kembali Bidik Kemenangan dan Gelar Dunia di MotoGP 2026: Inilah Alasan Saya Digaet Aprilia!
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/2324058/original/029514300_1533785565-508390.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479752/original/002740200_1768988813-2d8a8ac0-e1a1-497e-941e-a229e99a393a.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478844/original/040720200_1768943914-BodoGlimt_vs_Man_City_lagi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479692/original/057742100_1768986387-Juru_Bicara_KPK_Budi_Prasetyo.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479735/original/039501900_1768987850-Kades_di_Sragen_mandi_lumpur.webp)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478841/original/029387100_1768943182-AP26020727701192.jpg)

