
Bola.net - - Manajer Tim Estrella Galicia 0,0 Marc VDS Honda, Michael Bartholemy ogah membebani sang rookie, Franco Morbidelli untuk menyamai prestasi rider Monster Yamaha Tech 3, Johann Zarco dalam musim debutnya di MotoGP tahun lalu. Hal ini disampaikan Bartholemy dalam wawancaranya dengan situs resmi MotoGP.
Morbidelli memang langsung menjadi pusat perhatian sejak hadir di Moto2 2014, dan pada 2016, ia merupakan salah satu rival sengit Zarco. Gelar dunia 2017 yang ia raih meyakinkan Marc VDS untuk membawanya ke MotoGP tahun ini. Durasi dua tahun pun disepakati agar Morbidelli tak tertekan dalam menjalani musim debutnya.
"Pindah dari Moto2 ke MotoGP adalah langkah signifikan. Marc Marquez langsung kuat sejak awal, tapi normalnya para rider butuh waktu untuk adaptasi. Inilah alasan kami senang punya kontrak dua tahun. Jadi Franco tak terbebani untuk meraih hasil baik di tahun pertama. Yang penting adalah progres di setiap pekan balap," ujar Bartholemy.
Tentu banyak pihak berekspektasi Morbidelli mampu menyamai prestasi Zarco tahun lalu, di mana rider Prancis tersebut meraih tiga podium dan sukses mengacak-acak persaingan papan atas. Meski begitu, Bartholemy yakin, selain hal ini bakal membebani Morbidelli, perangkat Honda tak bisa dibandingkan dengan Yamaha.
"Saya rasa kami tak bisa berekspetasi hasil yang sama. Honda bukan motor ideal untuk rookie. Sulit dikendarai dan butuh pengalaman meski motor ini juga motor juara. Ada 10 motor pabrikan di grid, jadi jika Anda finis di depan mereka, itu tak buruk. Jika kami mampu meraihnya dengan Franco, untuk ukuran musim pertama jelaslah impresif," tutup Bartholemy.
Advertisement
Berita Terkait
-
Otomotif 20 Januari 2026 13:11Diterpa Banyak Rumor, Pecco Bagnaia Santai Saja Soal Kontrak Ducati di MotoGP 2027
LATEST UPDATE
-
Voli 20 Januari 2026 13:43 -
Bola Indonesia 20 Januari 2026 13:42 -
Otomotif 20 Januari 2026 13:11 -
Bola Indonesia 20 Januari 2026 12:30 -
Otomotif 20 Januari 2026 12:16 -
Liga Champions 20 Januari 2026 12:11
MOST VIEWED
- Rayakan Ultah Ducati Ke-100, Ini 6 Potret Livery Retro Ducati Lenovo Team di MotoGP 2026
- Aprilia Akui Marco Bezzecchi dan Jorge Martin Mulai Diiming-imingi Gaji Selangit oleh Pabrikan Lain
- Pedro Acosta Masih Jaga Kans Gabung Skuad Valentino Rossi di MotoGP 2027, Tapi Utamakan Tim Pabrikan
- Jorge Martin Pede 100% Bugar di Balapan Pertama MotoGP 2026, Ingin Segera Menang Lagi
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478094/original/098715900_1768891355-Siswa-VS-Guru.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5443020/original/019202300_1765613354-3.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478056/original/027625600_1768890018-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_13.13.51.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478049/original/035383700_1768889559-000_346Y7L3.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477922/original/001088200_1768885630-MV5BZWEyNTRmYjMtY2E3OC00OWRjLWFiZjgtNGYzNDY0NDk1YjkxXkEyXkFqcGc_._V1_.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)

