
Bola.net - - Rider Monster Yamaha Tech 3, Johann Zarco dipastikan bakal hijrah ke Red Bull KTM Factory Racing tahun depan. Rider Prancis ini pun mengonfirmasi bahwa dirinya sempat mendapat tawaran ke Repsol Honda, namun menolaknya. Kepada Crash.net, ia pun membeberkan alasan mengapa ia lebih memilih KTM ketimbang Honda.
Zarco sejatinya telah digosipkan akan hijrah ke KTM sejak November tahun lalu, bahkan sebelum Tech 3 memastikan akan menjadi tim satelit dari pabrikan asal Austria tersebut. Beberapa bulan belakangan, ia juga sempat digosipkan melakukan negosiasi dengan Repsol Honda, dan akhirnya memastikan diri pindah ke KTM.
"Peluang ke Honda jelas menakjubkan bagi seorang rider, tapi cara KTM menginginkan saya, berikut tantangan bersama pabrikan Eropa sebagai rider Eropa, membuat saya sangat termotivasi. Bersama dengan pelatih saya, kami merasa motor mereka bagus dan kami bisa melakukan banyak hal hebat. Itulah mengapa kami ambil tantangan itu," ujarnya.
Juara dunia Moto2 2015-2016 ini juga membantah dirinya menolak tawaran Repsol Honda demi menghindari peluang bertandem dengan Marc Marquez. Meski begitu, ia tak memungkiri bahwa dirinya memiliki hasrat untuk memperbaiki gaya balapnya agar selevel dengan enam kali juara dunia tersebut.
"Saya 'kan tidak bilang ogah jadi tandem Marc! Ia orang yang menyenangkan dan bakal menarik bertandem dengannya. Yang saya bilang adalah, jika Anda bertandem dengan Marc dan ingin menang, Anda harus sekuat dirinya atau bahkan lebih kuat. Jadi saya harus memperbaiki gaya balap saya," ungkapnya.
"Kemudian kami berpikir, 'jika saya punya level berkendara seperti Marc, berarti saya juga bisa cepat di atas KTM'. Kami juga berpikir, bila Anda meletakkan Marc di atas KTM, di manakah level KTM akan berada? Saya tak bilang saya seperti Marc, saya hanya bilang saya ingin punya level berkendara seperti dia dan melihat bagaimana level saya di KTM," tutupnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Otomotif 20 Januari 2026 13:11Diterpa Banyak Rumor, Pecco Bagnaia Santai Saja Soal Kontrak Ducati di MotoGP 2027
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 05:17 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:11 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:04 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:03 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 04:59 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:34
MOST VIEWED
- Rayakan Ultah Ducati Ke-100, Ini 6 Potret Livery Retro Ducati Lenovo Team di MotoGP 2026
- Aprilia Akui Marco Bezzecchi dan Jorge Martin Mulai Diiming-imingi Gaji Selangit oleh Pabrikan Lain
- Pedro Acosta Masih Jaga Kans Gabung Skuad Valentino Rossi di MotoGP 2027, Tapi Utamakan Tim Pabrikan
- Jorge Martin Pede 100% Bugar di Balapan Pertama MotoGP 2026, Ingin Segera Menang Lagi
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478819/original/069986000_1768929823-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_22.57.56.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)

