
Bola.net - Eks pebalap Moto2 yang kini membela Dynavolt Intact GP di MotoE, Dominique Aegerter, mencuri perhatian karena menjadi relawan dalam memberantas pandemi virus corona (Covid-19) di Spanyol, demikian yang dilansir situs resmi MotoGP pada Kamis (9/4/2020).
Aegerter yang berasal dari Swiss, mengaku tak mudik ke negaranya dan memutuskan bertahan di Spanyol sejak menjalani uji coba pramusim MotoE di Jerez pada 10-12 Maret lalu, hanya beberapa hari sebelum pemerintah Spanyol menggulirkan karantina wilayah.
Aegerter pun membantu sang pelatih fisik, Pol, yang membutuhkan bantuan dalam melakukan sanitasi dan penyemprotan disinfektan untuk panti jompo yang ia kelola di kawasan Terrassa.
Ingin Bantu Pelatih Kelola Panti Jomponya
View this post on Instagram
"Setiap tahun, aku datang ke Spanyol untuk menjalani persiapan fisik dengan @coachtotop. Ketika musim @motogp ditunda akibat virus corona, saya putuskan bertahan di sini untuk latihan daring di rumah," kisah Aegerter via Instagram.
"Pol, pelatih saya juga punya panti jompo, dan saya menawarkan diri untuk membantunya dengan cara apa pun yang bisa saya lakukan. Saya bilang, 'Kau selalu membantuku, kini aku harus membantumu.' Setiap pekan, saya beli pembersih untuk mereka dan menyemprotkannya sebagai disinfektan pada bagian eksterior bangunan," lanjutnya.
Akui Tak Bisa Berdiam Diri di Rumah
Menurut Aegerter, ia juga selalu pergi mengunjungi panti jompo tersebut pada siang hari, setelah menjalani latihan di rumah pada pagi hari, untuk memeriksa kebersihan bangunan demi melindungi orang-orang tua yang rentan terinfeksi.
"Virus ini mematikan bagi orang-orang tua, dan saya tak bisa berdiam diri di rumah melihat semua masalah. C.G. Sant Pere adalah nama panti jomponya, dan mereka salah satu dari sedikit panti jompo yang jumlah kasus virus coronanya nol, jadi saya bangga bisa membantu! Saya minta semua orang memberikan bantuan di mana mereka mampu, karena bersama-sama, kita bisa mengalahkan virus ini!" pungkas Aegerter.
Video: Marc Marquez Dikalahkan Sang Adik di MotoGP Virtual Race
Baca Juga:
- Galeri: Kilas Balik 8 Corak 'Sekali Pakai' Terunik di MotoGP
- Kini Bimbing Baldassarri, Dovizioso Tekad Bikin Akademi Seperti Rossi
- Dovizioso: Lanjut atau Pensiun, Tergantung Hasil Balap dan Virus Corona
- Tak Jago Main PlayStation, Marc Marquez Tetap Ikut MotoGP Virtual Race
- Max Biaggi Rindu Rivalitasnya dengan Valentino Rossi di MotoGP
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 07:42 -
Liga Champions 21 Januari 2026 07:19 -
Liga Champions 21 Januari 2026 07:05 -
Liga Champions 21 Januari 2026 06:51 -
Liga Champions 21 Januari 2026 06:40 -
Liga Champions 21 Januari 2026 06:17
MOST VIEWED
- Dijagokan Juarai MotoGP 2026, Marco Bezzecchi Merendah Karena Merasa Masih Harus Berbenah
- Toprak Razgatlioglu Sebut Target Podium di MotoGP 2026 Tidak Realistis, Pilih Tunggu 2027
- Pedro Acosta Masih Jaga Kans Gabung Skuad Valentino Rossi di MotoGP 2027, Tapi Utamakan Tim Pabrikan
- Jorge Martin Kembali Bidik Kemenangan dan Gelar Dunia di MotoGP 2026: Inilah Alasan Saya Digaet Aprilia!
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478865/original/037928200_1768955017-PHOTO-2026-01-20-18-28-26.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478863/original/039458700_1768954137-1000521557.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478808/original/008534300_1768926875-korupsi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478859/original/052143600_1768953494-PHOTO-2026-01-20-17-52-53.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478850/original/074948800_1768950343-IMG_5420.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5354436/original/075958900_1758252125-Geovany_Quenda.jpg)

