
Bola.net - - Usai memenangkan MotoGP Spanyol di Sirkuit Jerez pekan lalu, rider Repsol Honda, Dani Pedrosa sukses menggores dua rekor bergengsi sekaligus. Selain menjadi pemenang balapan ke-3000 dalam sejarah Grand Prix yang digelar sejak 1949, Pedrosa juga sukses mengalahkan rekor rider Movistar Yamaha, Valentino Rossi.
Rekor tersebut adalah sebagai satu-satunya pembalap yang mampu meraih setidaknya satu kemenangan di setiap musim balap yang ia jalani. Pedrosa pun sukses meraih kemenangan di setiap musim balap yang ia jalani selama 16 tahun terakhir.
Pedrosa menjalani debut Grand Prix di kelas 125cc pada tahun 2001 silam, yakni satu-satunya musim di mana ia tak meraih satu pun kemenangan. Ia pun mulai meraih kemenangan pada tahun 2002, dan merebut tiga gelar dunia di GP125 2003 dan GP250 2004-2005.
Dani Pedrosa (c) HRC
Secara keseluruhan, Pedrosa mengoleksi 53 kemenangan, dengan rincian delapan kemenangan ia raih di GP125, 15 kemenangan di GP250 dan 30 kemenangan di MotoGP. Tahun 2005 merupakan tahun paling produktif bagi Pedrosa, di mana ia mengoleksi delapan kemenangan di GP250.
Pedrosa mengalahkan rekor Rossi, yang meraih setidaknya satu kemenangan per musim selama 15 tahun pada 1996-2010. Rekornya terhenti saat membela Ducati pada 2011-2012, dan kembali menang setiap tahun sejak kembali ke Yamaha pada 2013. Meski begitu, The Doctor belum meraih kemenangan musim ini usai empat seri berlalu.
Advertisement
Berita Terkait
-
Otomotif 21 Januari 2026 18:54Bicara Hati ke Hati, Cara Intim Duo Yamaha Bangun Chemistry Jelang MotoGP 2026
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 21 Januari 2026 19:17 -
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026 18:57 -
Otomotif 21 Januari 2026 18:54 -
Otomotif 21 Januari 2026 18:51 -
Bola Indonesia 21 Januari 2026 18:45 -
Bola Indonesia 21 Januari 2026 18:32
MOST VIEWED
- Dijagokan Juarai MotoGP 2026, Marco Bezzecchi Merendah Karena Merasa Masih Harus Berbenah
- Toprak Razgatlioglu Sebut Target Podium di MotoGP 2026 Tidak Realistis, Pilih Tunggu 2027
- Pedro Acosta Masih Jaga Kans Gabung Skuad Valentino Rossi di MotoGP 2027, Tapi Utamakan Tim Pabrikan
- Jorge Martin Kembali Bidik Kemenangan dan Gelar Dunia di MotoGP 2026: Inilah Alasan Saya Digaet Aprilia!
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...














:strip_icc()/kly-media-production/medias/5476549/original/066831900_1768790747-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479924/original/058776200_1768996184-black_box_pesawat_ATR_42-500_berhasil_ditemukan.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479400/original/088382900_1768977432-IMG_6942.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479848/original/099263500_1768993318-Wakil_Bupati_Pati_Chandra.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4843315/original/041301600_1716764000-20240526_123544.jpg)

