
Bola.net - - Kepala mekanik atau crew chief Marc Marquez di Repsol Honda, Santi Hernandez menyatakan bahwa pebalapnya tersebut adalah pebalap yang cerdas dan mampu belajar dari segala kesalahan dan peristiwa kontroversial yang terjadi sepanjang MotoGP 2015.
Pada musim 2015, Marquez mengalami enam kali gagal finis dan mendapat tuduhan dari Valentino Rossi bahwa dirinya sengaja membantu Jorge Lorenzo merebut gelar dunia. Kepada Sport.es, Hernandez meyakini hal-hal ini justru membuat Marquez kian termotivasi dan berhasil meraih gelar dunia 2016.
"Marc pebalap yang cerdas. Ia selalu belajar dari kesalahan, baik yang ia buat sendiri atau dibuat oleh tim. Apa yang terjadi pada 2015 membuatnya belajar banyak hal dan membuatnya kian kuat. Kini ia tahu bahwa ketika ia tak punya motor terbaik ia harus tahu bagaimana caranya tetap meraih hasil baik," ujarnya.
Apakah Marquez pernah merasa sedih dan kecewa ketika tampil buruk? Hernandez pun tak memungkiri hal ini, namun menyatakan bahwa pebalap Spanyol berusia 23 tahun itu selalu memiliki sikap positif agar timnya tetap termotivasi meraih hasil yang lebih baik.
"Ia sosok yang tak pernah kehilangan senyum. Ia sungguh bocah yang super positif. Semua orang juga berkata begitu. Meski ada kalanya ia terlihat cemas, kami tahu cara menenangkannya. Ketika makan malam di hospitality, kami akan berdiskusi atau justru melupakan semua masalah," pungkasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Otomotif 20 Januari 2026 13:11Diterpa Banyak Rumor, Pecco Bagnaia Santai Saja Soal Kontrak Ducati di MotoGP 2027
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:19 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:00 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:53 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 22:52 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:38 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:28
MOST VIEWED
- Rayakan Ultah Ducati Ke-100, Ini 6 Potret Livery Retro Ducati Lenovo Team di MotoGP 2026
- Aprilia Akui Marco Bezzecchi dan Jorge Martin Mulai Diiming-imingi Gaji Selangit oleh Pabrikan Lain
- Pedro Acosta Masih Jaga Kans Gabung Skuad Valentino Rossi di MotoGP 2027, Tapi Utamakan Tim Pabrikan
- Jorge Martin Pede 100% Bugar di Balapan Pertama MotoGP 2026, Ingin Segera Menang Lagi
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)

