
Federasi Balap Motor Internasional (FIM), Dorna Sports dan Asosiasi Tim Balap Internasional (IRTA) telah membuka pendaftaran untuk slot tersebut hingga 29 April mendatang, namun media asal Jerman, Speedweek mengabarkan bahwa Pons Racing yang dipimpin oleh mantan pebalap, Sito Pons adalah kandidat terkuat.
Pons Racing bukan tim asing bagi MotoGP. Sampai musim 2006, tim Spanyol ini pernah turun di kelas tertinggi dengan Honda, menaungi Alex Barros, Loris Capirossi, Makoto Tamada dan Max Biaggi. Meski begitu, belum diketahui di pabrikan mana Pons akan bernaung. Honda, Yamaha dan Ducati dikenal ogah menambah jumlah motor, sementara Suzuki dan Aprilia hingga kini belum memiliki tim satelit.
Tahun lalu, Pons juga diisukan ingin turun di MotoGP 2016, namun membatalkan niatnya. "Sulit turun di MotoGP di masa-masa sekarang, tapi tak ada yang tahu jalannya masa depan. Mungkin kesempatan itu akan datang, dan kami akan bersiap," ujar Pons kepada Speedweek tahun lalu.
Speedweek juga melansir Pons sangat ingin kembali bekerja sama dengan Pol Espargaro, yang membawa mereka meraih gelar dunia Moto2 2013. Kontrak Espargaro bersama Monster Yamaha Tech 3 juga akan habis akhir musim nanti. Pons juga dikenal sukses mengorbitkan pebalap-pebalap gemilang, seperti Maverick Vinales dan Alex Rins. [initial]
Advertisement
Berita Terkait
-
Otomotif 20 Januari 2026 13:11Diterpa Banyak Rumor, Pecco Bagnaia Santai Saja Soal Kontrak Ducati di MotoGP 2027
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 00:22 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:19 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:00 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:53 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 22:52 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:38
MOST VIEWED
- Rayakan Ultah Ducati Ke-100, Ini 6 Potret Livery Retro Ducati Lenovo Team di MotoGP 2026
- Aprilia Akui Marco Bezzecchi dan Jorge Martin Mulai Diiming-imingi Gaji Selangit oleh Pabrikan Lain
- Pedro Acosta Masih Jaga Kans Gabung Skuad Valentino Rossi di MotoGP 2027, Tapi Utamakan Tim Pabrikan
- Jorge Martin Pede 100% Bugar di Balapan Pertama MotoGP 2026, Ingin Segera Menang Lagi
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)

