
Bola.net - - Pembalap baru Reale Avintia Racing, Tito Rabat merupakan salah satu anggota 'Rufea Team', yakni kelompok persahabatan yang ia bentuk dengan Marc dan Alex Marquez sejak bertahun-tahun lalu. Meski kini Rabat dan Marquez kini sama-sama bertarung di MotoGP, keduanya masih saling memberikan dukungan.
Rabat bahkan memberikan dukungannya untuk Marquez merebut gelar dunia ketujuh musim ini, dan mengimbau khalayak ramai untuk memilih rider Spanyol tersebut jika ingin menang taruhan. Juara dunia Moto2 2014 ini pun mengaku takjub melihat pencapaian Marquez selama berkarir di MotoGP.
"Jika punya banyak uang, Anda harus taruhan untuk Marc!" guraunya kepada Marca. "Apa yang ia lakukan sangatlah mengagumkan, karena sejatinya Honda sangat sulit dikendarai. Nyatanya ia justru mampu menang. Jadi tahun ini jelas sekali lagi ia menjadi kandidat juara. Ia tak pernah berubah. Ia telah meraih empat gelar dunia dan ia harus terus begitu."
Tito Rabat (c) AFP
Kini Rabat yang akan mengendarai Ducati usai membela Estrella Galicia 0,0 Marc VDS Honda selama dua tahun, juga merasa mampu menjalani musim balap lebih baik. Mengendarai Desmosedici GP17 semasa pramusim, Rabat tampil jauh lebih kompetitif dan punya target konsisten finis di 12 besar sepanjang musim ini.
"Masa pramusim kali ini adalah yang terbaik. Kami punya ritme balap yang baik, dan kami sangat cepat di Malaysia dan Thailand. Untuk gaya balap saya, Anda bisa lihat Ducati jauh lebih baik ketimbang Honda. Motornya juga lebih besar, dan ini bagus untuk saya. Bakal sangat menyenangkan bila kami bisa masuk 8-12 besar tahun ini," pungkas Rabat.
Advertisement
Berita Terkait
-
Otomotif 21 Januari 2026 18:54Bicara Hati ke Hati, Cara Intim Duo Yamaha Bangun Chemistry Jelang MotoGP 2026
LATEST UPDATE
-
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026 22:30 -
Liga Italia 21 Januari 2026 22:20 -
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026 22:13 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 21:18 -
Liga Champions 21 Januari 2026 21:07 -
Tim Nasional 21 Januari 2026 20:56
MOST VIEWED
- Dijagokan Juarai MotoGP 2026, Marco Bezzecchi Merendah Karena Merasa Masih Harus Berbenah
- Toprak Razgatlioglu Sebut Target Podium di MotoGP 2026 Tidak Realistis, Pilih Tunggu 2027
- Pedro Acosta Masih Jaga Kans Gabung Skuad Valentino Rossi di MotoGP 2027, Tapi Utamakan Tim Pabrikan
- Jorge Martin Kembali Bidik Kemenangan dan Gelar Dunia di MotoGP 2026: Inilah Alasan Saya Digaet Aprilia!
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478933/original/079657200_1768961772-Ketua_KNKT__Soerjanto_Tjahjono.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479997/original/027162300_1769003247-WhatsApp_Image_2026-01-21_at_20.19.54.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479983/original/030014600_1769002457-Ratusan_Kontainer_Limbah_B3_Menumpuk_di_Batam.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479971/original/038425800_1769001303-137248.jpg)

