
Bola.net - Federasi Balap Motor Internasional (FIM) secara resmi menyatakan bahwa pebalap Aprilia Racing Team Gresini, Andrea Iannone, diskors dari ajang balap apa pun, termasuk MotoGP, akibat tersandung kasus doping. Pengumuman ini pun dirilis pada Selasa (17/12/2019).
FIM mendapat laporan dari Agen Anti-Doping Dunia (WADA) bahwa Laboratorium Kreischa Bei Dresden di Jerman mengindikasi adanya substansi non-spesifik pada sampel urin Iannone yang diambil di Sepang, Malaysia, pada 3 November lalu.
Rilis FIM pun menyatakan bahwa substansi tersebut termasuk dalam daftar substansi terlarang 2019 pada Bab 1.1.a mengenai Exogenous Anabolic Androgenic Steroids (AAS).
Diskors Mulai 17 Desember

Akibatnya, Iannone pun dijatuhi hukuman skorsing dari ajang balap motor apa pun terhitung sejak 17 Desember 2019 sampai waktu yang belum ditentukan. FIM pun mengizinkan The Maniac untuk naik banding dan menghadiri analisa dari sampel B dari urinnya.
Menyusul skorsing ini, masa depan rider berusia 30 tahun tersebut menjadi tak menentu. Belum ada pernyataan resmi dari Aprilia Racing mengenai peristiwa ini, namun jika Iannone harus absen dari musim MotoGP 2020, mereka harus segera mencari penggantinya.
Kandidat terkuat adalah sang test rider, Bradley Smith, yang pernah membela Monster Yamaha Tech 3 pada 2013-2016 dan Red Bull KTM Factory Racing pada 2017-2018. Smith menjadi test rider Aprilia sejak awal 2019, sekaligus turun di MotoE bersama One Energy Racing.
Baca Juga:
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Italia 20 Januari 2026 05:31 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 04:30 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 03:29 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:03 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:02 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:01
MOST VIEWED
- Aprilia Akui Marco Bezzecchi dan Jorge Martin Mulai Diiming-imingi Gaji Selangit oleh Pabrikan Lain
- 6 Potret Livery Mobil Red Bull Racing di Formula 1 2026, Siap Juara Lagi Bareng Ford!
- Profil dan Statistik Prestasi Arvid Lindblad, Rookie Tunggal Formula 1 dan Jagoan Baru Inggris
- 6 Potret Livery Mobil Visa Cash App Racing Bulls di Formula 1 2026, Perkenalkan Arvid Lindblad
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477131/original/096817300_1768809757-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477548/original/051022700_1768861609-IMG_20260120_011736.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4848901/original/076050200_1717138481-IMG20240531104427.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477505/original/010719300_1768833274-Prabowo_Mahasiswa_Papua.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477503/original/080786400_1768831286-Bocah_lima_tahun_asal_Sukabumi_jago_matematika.jpg)

