
Bola.net - - CEO VR46 sekaligus sahabat karib Valentino Rossi, Alberto 'Albi' Tebaldi menegaskan rider Italia tersebut takkan balapan dengan tim balapnya sendiri tahun depan. Hal ini disampaikan Tebaldi kepada GPOne menyusul berbagai spekulasi yang muncul pasca perpisahan Tech 3 Racing dengan Yamaha Motor Racing.
Tech 3 resmi mengakhiri kerjasama panjang mereka dengan Yamaha akhir tahun nanti, dan dikabarkan bakal pindah ke KTM. Keputusan mereka ini pun memunculkan gosip bahwa tim VR46 yang saat ini turun di Moto2 dan Moto3 akan mengambil alih posisi tersebut.
Gosip lain menyatakan Rossi kemungkinan akan membela timnya sendiri tahun depan, dengan dukungan penuh dari Yamaha, hal yang pernah dilakukan 15 kali juara dunia, Giacomo Agostini di masa lampau. Meski begitu, isu-isu ini segera ditepis oleh Tebaldi.
Rider Sky Racing VR46 Moto2, Francesco Bagnaia (c) VR46
"Kami tak punya rencana untuk itu. Simpelnya, Yamaha ingin Vale membela tim pabrikan, dan Vale ingin terus balapan dengan tim itu. Ia suka terlibat dalam strategi balap Yamaha, mengembangkan motor, dan suka bicara dengan para engineer untuk mengatasi masalah. Hal ini mustahil dilakukan di tim satelit," ujarnya.
Tebaldi pun tak memungkiri pihaknya tertarik pada peluang menurunkan Tim VR46 di MotoGP suatu saat nanti. Meski begitu, hal ini hanya akan dilakukan usai The Doctor pensiun agar ia bisa lebih fokus pada proyek tersebut.
"Saya tak menyangkal bahwa kami suka ide itu. MotoGP adalah impian bagi semua rider dan tim. Kami telah mengalami perjalanan panjang yang dimulai di CEV, dan jika Vale tak lagi jadi pembalap motor, kami akan memikirkannya. Proyek ini bakal sangat rumit, namun bos kami 'kan telah mengajarkan pada kami untuk terus bermimpi," tutup Tebaldi.
Advertisement
Berita Terkait
-
Otomotif 21 Oktober 2025 16:08
Mengenal Diogo Moreira, Rider Muda Asal Brasil yang Jadi Rookie Honda di MotoGP 2026
-
Otomotif 21 Oktober 2025 09:22
Jadwal Live Streaming MotoGP Malaysia 2025 di Vidio, 24-26 Oktober 2025
-
Otomotif 21 Oktober 2025 09:22
LATEST UPDATE
-
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 19:28
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 18:14
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 18:02
-
Tim Nasional 22 Oktober 2025 17:48
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 17:30
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 17:21
MOST VIEWED
- Klasemen Sementara MotoGP 2025 Usai Seri Australia di Phillip Island
- Profil Raul Fernandez, Pemenang Terbaru MotoGP yang Terlambat Berkarier dan Sempat Benci Balap Motor
- Sejarah Baru MotoGP! Kini Semua Tim Peserta Sudah Pernah Cicipi Kemenangan, Siapa Saja Penyumbangnya?
- Jadwal Lengkap Balapan MotoGP 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...