
Bola.net - Yamaha Cup Race (YCR) 2024 akan menggelar seri kedua, yakni di Sirkuit Pancing, Medan, Sumatera Utara, pada 19-20 Oktober 2024. Sebelumnya, seri pembuka musim ini sudah digelar di Sirkuit Karaeng Mallombassang, Pangkep, Sulawesi Selatan, yang diramaikan 246 starter.
YCR Medan terakhir digelar pada 2019, yakni sebelum pandemi Covid-19 melanda. Tentu saja, para pembalap terbaik asal Sumatera sangat bersemangat untuk bersaing di YCR Medan tahun ini. Ajang ini sudah dinanti-nanti mengingat YCR sudah hadir lebih dari tiga dekade di kancah motorsport Indonesia.
Gelaran YCR Medan 2024 tidak dipungut biaya tiket penonton, dan bahkan akan disiarkan secara langsung. Total ada 12 kelas balap yang dilombakan. Tiga kelas utama yang digelar adalah YCR 1-150 cc Tune up Expert, YCR 2-150 cc Tune up Novice dan YCR 3-150 cc Standard Rookie.
Animo Masyarakat di Sumatera Tinggi

”Setelah seri pertama dilaksanakan di Pangkep Sulsel akhir September 2024 lalu, Yamaha Cup Race berlanjut di Pancing Medan,” ungkap Johannes BMS, Assistant General Manager CS Division PT. Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM), via rilis resmi Yamaha Indonesia, Jumat (18/10/2024).
"Di salah satu area terbesar di Sumatera ini, animo para penikmat balapan juga tinggi apalagi dengan history Yamaha Cup Race kerap diadakan di Medan. Kami pun kembali menyambangi Medan untuk perhelatan balapan legendaris ini," lanjutnya.
"Dilengkapi dengan acara lainnya, kami mengajak masyarakat Medan untuk datang jadi bagian keseruan Yamaha Cup Race. Yamaha Time To The Max, Yamaha Semakin Di Depan, Full Gaspoll," tambah Johannes.
Masih Banyak Kelas Balap Lainnya
Di samping itu, terdapat kelas-kelas pendukung yang pastinya mengakomodir animo pembalap lokal dan regional, baik yang berasal dari Medan dan kota-kota lain di Sumatera. Yang menarik, ada juga kelas berdasar pacuan Sport 150 cc dan Aerox Standard pabrikan.
Ada pula kelas YCR 4 - Bebek 4 Tak Tune up Mix Open (Unit Ex MP4), Bebek 2 Tak Underbone 130 cc Open (YCR 5), Bebek 2 Tak Standard 125 cc Open (YCR 6), Bebek 2 Tak Standard 125 cc Lokal Sumut (YCR 7), Bebek 4 Tak Tune up (Ex MP4) Novice Open, Sport TU 150 cc Open, Sport Standard 150 cc Novice (Open), Bebek 4 Tak Standard Mix (Lokal Sumut) dan Aerox Standard Pabrikan (Lokal Sumut).
Para pembalap Yamaha tak sabar tampil di Sirkuit Pancing. Apalagi pekan lalu mereka baru menjalani final Kejurnas MotoPrix 2024 Region A Sumatera di lintasan yang sama. Tim Suhandi Padang88, yang mendominasi kelas Expert dan Novice Kejurnas MotoPrix 2024 Medan, akan diperkuat lima pembalap di YCR Medan 2024.
Seeded tim tersebut bakal diperkuat Maruli Laden dan Danial Damar. Sementara itu, tiga rider Novice-nya adalah Riyan Ananda, Silmi Helsinky, dan Zaky Ramadhan. Tentu saja, pacuan Yamaha MX King 150 mereka didukung oleh mekanik Leon Chandra (Racetech).
Sumber: Yamaha Indonesia
Baca Juga:
- Hasil Latihan Pertama Moto3 Australia 2024: Angel Piqueras Giliran Asapi David Alonso
- Sesi FP1 MotoGP Australia 2024 Dibatalkan Akibat Cuaca Buruk
- Hasil Latihan Bebas Moto2 Australia 2024: Hujan Deras, Aron Canet dan Mario Aji Memimpin
- Hasil Latihan Bebas Moto3 Australia 2024: David Alonso dan Angel Piqueras Tercepat
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 31 Januari 2026 16:43Prediksi Susunan Pemain Arsenal Kontra Leeds: Misi Kembali Menjauh di Puncak
-
Otomotif 31 Januari 2026 16:40Belum Juga Menang di MotoGP, Pedro Acosta Kalem: Yang Penting Konsisten Podium Dulu
-
Liga Inggris 31 Januari 2026 14:58Link Streaming BRI Super League: Persis Solo vs Persib Bandung, Tayang di Vidio
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 31 Januari 2026 17:24 -
Bola Indonesia 31 Januari 2026 17:12 -
Liga Inggris 31 Januari 2026 16:43 -
Otomotif 31 Januari 2026 16:40 -
Liga Inggris 31 Januari 2026 15:57 -
Liga Spanyol 31 Januari 2026 15:44
MOST VIEWED
- Jadwal Lengkap Balapan Formula 1 2026
- Daftar Crew Chief MotoGP 2026, 4 Pembalap Dapat Pendamping Baru Agar Kompetitif
- 12 Tahun Sejak Kecelakaan Ski, Michael Schumacher Dikabarkan Tak Lagi Terbaring di Tempat Tidur
- 6 Potret Keseruan Valentino Rossi Jajal Sirkuit Mandalika Pertama Kali, Langsung Jatuh Cinta!
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan...
- 5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke...
- 5 Klub Potensial untuk Xabi Alonso Setelah Pergi d...
- 5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane...
- 5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey A...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5487028/original/091844600_1769654938-Jenazah_pria_asal_Jakarta_ditemukan_di_Parangtritis.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5458763/original/019622800_1767089744-WhatsApp_Image_2025-12-30_at_17.03.34.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5306228/original/090660300_1754379822-IMG_0896.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5489409/original/031839000_1769853372-IMG_9694.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5489401/original/039641500_1769852535-fb5de7df-8315-4edd-802d-b140ccbf7915.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5470794/original/072829800_1768228956-IMG_3167.jpeg)

