
Bola.net - - Di sepanjang tahun 2018 ini, beberapa pemain asal Prancis berhasil menorehkan banyak gelar baik di level klub maupun internasional. Oleh karena itu, Didier Deschamps selaku pelatih timnas Prancis meyakini bahwa pemainnya pantas meraih Ballon d'Or.
Di musim kemarin, Antoine Griezmann memegang peran penting dalam kesuksesan Atletico Madrid menjuarai Liga Europa. Tak hanya itu, ia juga sukses mengantar Los Rojiblancos finis sebagai runner-up La Liga.
Kesuksesan ini diikuti oleh Kylian Mbappe, yang berhasil membawa PSG mendominasi di kompetisi domestik. Sedangkan Raphael Varane, bersama Real Madrid, sukses mengangkat gelar Liga Champions pada bulan Mei lalu.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Komentar Deschamps
Seperti belum cukup, ketiganya membantu Prancis menjadi juara di Piala Dunia 2018 kemarin. Griezmann dan Mbappe bahkan turut mencetak gol kala Les Blues menumbangkan Kroasia pada babak final dengan skor 4-2.
Segelintir prestasi gemilang itu mendasari pilihan Didier Deschamps soal peraih penghargaan Ballon d'Or tahun ini. Baginya, salah satu dari pemain Prancis wajib hukumnya meraih gelar bergengsi tingkat individual tersebut.
"Tidak hanya karena mereka memenangkan Piala Dunia saja, tapi juga karena beberapa dari mereka, mulai dari Griezmann, Varane, hingga Mbappe, menjuarai gelar-gelar penting bersama klubnya," ujar Deschamps kepada Gazzetta dello Sport.
"Siapapun yang memenangkan Ballon d'Or pantas meraihnya. Saya harap orang itu adalah pemain Prancis," lnanjutnya.
Pendapat Pogba
Pendapat yang sama diutarakan oleh Pogba, yang juga turut memegang peranan kunci dalam kesuksesan Prancis. Ia meyakini bahwa salah satu dari Griezmann, Varane, dan Mbappe lebih pantas meraih Ballon d'Or ketimbang dirinya.
"Apakah itu Grizou [Griezmann], Kylian, ataupu Raph' [Varane]. mereka lebih pantas meraihnya ketimbang saya," ujar Pogba kepada AFP.
"Saya tidak bisa menunjuk satu. Tapi saya harap dengan sepenuh hati bahwa pemenangnya salah satu dari tiga pemain ini," pungkasnya.
Pogba sendiri masuk dalam daftar 30 besar nominasi Ballon d'Or 2018 yang belum lama ini diumumkan. Pemenang akan ditentukan melalui voting oleh jurnalis sepak bola dari berbagai penjuru dunia.
Saksikan Juga Video Ini
Rangkuman hasil pertandingan pekan kedelapan Serie A yang berlangsung pada hari Sabtu (6/10) hingga Senin (8/10) kemarin bisa Bolaneters saksikan melalui tautan video di bawah ini.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 21 Januari 2026 11:17 -
Liga Spanyol 21 Januari 2026 11:07Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
-
Liga Champions 21 Januari 2026 10:48
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 12:48 -
Liga Spanyol 21 Januari 2026 12:17 -
Liga Champions 21 Januari 2026 12:17 -
Lain Lain 21 Januari 2026 11:58 -
Liga Champions 21 Januari 2026 11:44 -
Tim Nasional 21 Januari 2026 11:40
BERITA LAINNYA
-
piala dunia 19 Januari 2026 23:50 -
piala dunia 19 Januari 2026 13:01 -
piala dunia 19 Januari 2026 09:20 -
piala dunia 9 Januari 2026 17:58 -
piala dunia 3 Januari 2026 00:49 -
piala dunia 2 Januari 2026 09:11
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479367/original/064115100_1768975729-IMG-20260121-WA0044.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4571980/original/096727300_1694494346-364947854_988712392388985_468280612060778233_n.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478065/original/018458500_1768890334-ibu.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5479356/original/013937200_1768975045-puluhan-siswa-di-kulon-progo-diduga-keracunan-mbg-3a1f73.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5280954/original/009632900_1752299185-c1c8ad8b-1c19-4eff-8aa1-bdcf76216eea.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478781/original/040950500_1768923114-11.jpg)
