
Bola.net - - Penyerang Liverpool, Roberto Firmino memiliki determinasi yang besar untuk jadi pilihan utama Tite di Piala Dunia 2018 mendatang. Firmino dikabarkan rela memotong jatah liburannya demi berlatih lebih awal bersama Timnas Brasil.
Musim ini Firmino menajdi pemain yang vital bagi Liverpool. Bersama dengan Mohamed Salah dan Sadio Mane, ia menjadi andalan lini serang The Reds di mana trio maut itu mencetak banyak gol di lini serang Liverpool musim ini.
Performa apik Firmino ini tidak luput dari perhatian Tite. Pelatih Timnas Brasil itu memasukannya dalam daftar sementara Timnas Brasil untuk Piala Dunia 2018 mendatang.
Dilansir dari Sportsmole, Firmino begitu bertekad menjadi penyerang utama Timnas Brasil. Untuk itu ia rela datang lebih awal ke sesi latihan Timnas Brasil baru-baru ini.
Potong Jatah Liburan

Potong Jatah Liburan
Firmino sendiri sejatinya mendapatkan jatah libur dari Tite. Pasalnya ia terlibat dalam partai final Liga Champions akhir pekan lalu, di mana pemain Madrid Marcelo dan Casemiro juga mendapatkan jatah libur yang lebih lama sebelum bergabung ke Pemusatan pelatihan Timnas Inggris.
Timnas Brasil sendiri saat ini tengah berada di London. Mereka meminjam fasilitas latihan Tottenham Hotspur sebagai persiapan partai uji coba melawa Kroasia di hari Minggu nanti.
Laporan Sportsmole menyebutkan bahwa Firmino memutuskan untuk tidak memanfaatkan jatah liburannya itu. Ia terlihat sudah menyusul rekan-rekannya di London untuk mengikuti sesi latihan Seleccao.
Demi Tempat Utama

Demi Tempat Utama
Pada Piala Dunia kali ini, Tite membawa tiga striker untuk turnamen ini, yaitu Firmino, Gabriel Jesus dan Taison.
Sejauh ini ketiga nama itu mengerucut pada Firmino dan Jesus yang nantinya akan dijadikan starter di Rusia. Firmino disebut ingin sekali mendapatkan posisi itu sehingga ia memutuskan hadir lebih awal di sesi latihan Timnas Brasil. [initial]
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00 -
Editorial 20 Januari 2026 13:056 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 12:09 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 08:52Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 07:05 -
Liga Champions 21 Januari 2026 06:51 -
Liga Champions 21 Januari 2026 06:40 -
Liga Champions 21 Januari 2026 06:17 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:51 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 05:30
BERITA LAINNYA
-
piala dunia 19 Januari 2026 23:50 -
piala dunia 19 Januari 2026 13:01 -
piala dunia 19 Januari 2026 09:20 -
piala dunia 9 Januari 2026 17:58 -
piala dunia 3 Januari 2026 00:49 -
piala dunia 2 Januari 2026 09:11
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478863/original/039458700_1768954137-1000521557.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478808/original/008534300_1768926875-korupsi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478859/original/052143600_1768953494-PHOTO-2026-01-20-17-52-53.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478850/original/074948800_1768950343-IMG_5420.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/3938377/original/044594100_1645165608-20220218-Waspada_Cuaca_Ekstrem_di_Jakarta-8.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478848/original/072098400_1768948523-IMG_5436.jpg)
