
Bola.net - - Skuat tim nasional Argentina dinilai menjadi salah satu skuat yang kaya akan barisan penyerang hebat. Mulai dari Lionel Messi, Sergio Aguero dan Gonzalo Higuain. Belum menghitung pemain yang tak dipanggil seperti Paulo Dybala dan Mauro Icardi.
Karenanya, pelatih Argentina, Jorge Sampaoli justru harus berhati-hati dalam menyusun taktik yang sesuai dengan para pemainnya. Pernyataan tersebut ditegaskan langsung oleh Hernan Crespo, salah satu legenda penyerang timnas Argentina.
Dikatakannya, Sampaoli yang belum lama menangani timnas Argentina harus tegas menentukan taktik dan berani menyingkirkan pemain yang menurutnya tidak sesuai. Kegagalan Sampaoli terlihat dari kekalahan memalukan 1-6 atas Spanyol dalam laga uji coba, Rabu (28/3) dini hari WIB.
"Itu (pilihan pemain, Red) tergantung dari tipe sepak bola yang dimainkan oleh Sampaoli. Jika kita mengetahui itu maka saya bisa memberikan opini saya soal pilihan pemain terbaik yang sesuai dengan taktik," ungkap Crespo pada goal.
"Contohnya, jika anda ingin memainkan bola mendatar dan menerobos lewat tengah maka saya kira anda membutuhkan pemain seperti Aguero dan Higuain."
"Tetapi jika anda ingin mengembangkan permainan lebih melebar dan memanfaatkan umpan silang maka anda lebih baik memilih Icardi," imbuh dia.
Karenanya, Crespo menyarankan Sampaoli segera mematenkan gaya sepak bola yang dipilihnya untuk Argentina. Hal ini sangat penting dan menjadi salah satu modal untuk berprestasi di Piala Dunia nanti.
"Semuanya tergantung pada gaya sepak bola yang dia pilih. Malangnya kita belum mengetahui ini karena Sampaoli baru saja menangani tim nasional," pungkasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Dunia Lainnya 10 Januari 2026 06:00Bukan Pelatih, Lionel Messi Ungkap Rencana Pensiun, Apa Itu?
-
Liga Spanyol 7 Januari 2026 16:12Joan Garcia: Timnas Spanyol Itu Bonus, Tampil Bagus di Barcelona Itu Harus
-
Piala Dunia 19 Desember 2025 08:58Finalissima Argentina vs Spanyol: Duel Perdana Lionel Messi dan Lamine Yamal
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 09:02 -
Liga Champions 21 Januari 2026 08:58 -
Liga Champions 21 Januari 2026 08:57 -
Liga Italia 21 Januari 2026 08:48 -
Liga Champions 21 Januari 2026 08:43 -
Liga Champions 21 Januari 2026 08:36
BERITA LAINNYA
-
piala dunia 19 Januari 2026 23:50 -
piala dunia 19 Januari 2026 13:01 -
piala dunia 19 Januari 2026 09:20 -
piala dunia 9 Januari 2026 17:58 -
piala dunia 3 Januari 2026 00:49 -
piala dunia 2 Januari 2026 09:11
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...














:strip_icc()/kly-media-production/medias/5383964/original/082146600_1760706112-Mensesneg_Prasetyo_Hadi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478881/original/082736200_1768958519-PHOTO-2026-01-20-18-28-27.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478870/original/037289600_1768956979-1000521273.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5478868/original/049824700_1768956658-momen-unik-saat-presiden-prabowo-bertemu-pm-starmer-di-london-0a9cf1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478865/original/037928200_1768955017-PHOTO-2026-01-20-18-28-26.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478863/original/039458700_1768954137-1000521557.jpg)
