Lionel Messi Mirip dengan Diego Maradonna yang Sanggup Buat Jutaan Generasi Muda Bermimpi ke Sepak Bola

Bola.net - Lionel Messi punya kisahnya sendiri di samping kesuksesan mengantarkan Argentina untuk jadi juara Piala Dunia 2022. Menurut Gary Neville, kesuksesan itu membuat Messi sama seperti Diego Maradonna.
Argentina terakhir kali juara juga saat masa kejayaan Maradonna. Argentina memenangkan gelar prestisius tersebut pada edisi 1986.
Messi sebetulnya punya kesempatan melakukannya pada 2014. Namun, Messi dkk harus puas mengakhiri laga tersebut sebagai runner-up.
Baru pada Piala Dunia 2022 mimpi Messi dan puluhan juta pendukung Argentina itu terwujud. Mimpi yang terwujud itu akan membuat generasi selanjutnya untuk berani bermimpi pula.
Sandingkan dengan Maradonna
Neville ingat betul keinginannya untuk menjadi pesepakbola menggebu-gebu begitu melihat kesuksesan Maradonna bersama Argentina di tahun 1986.
“Kami menonton klip Maradonna tahun 1986 lalu sebelum pertandingan. Waktu itu saya masih kecil,” ucapnya di ITV.
“Anak-anak yang seusia saya yang menonton final ini, pasti pernah bermimpi yang serupa. Mereka ingin jadi pemain sepak bola,” lanjut dia.
Pusat Perhatian

Messi menunjukkan magisnya selama 120 menit membela Argentina. Ia mencetak dua gol saat Argentina bermain imbang 3-3 dengan Prancis.
“Messi harus menjadi pusat perhatian. Saya pikir dia berhak karena sudah memenangkan Piala Dunia,” kata Neville.
“Hal ini seperti takdir untuk dirinya. Dia telah berkontribusi sangat banyak sepanjang turnamen,” kata dia lagi.
Pengaruh untuk Banyak Orang
Eks pemain Manchester United itu yakin keberhasilan Messi akan memicu mimpi jutaan generasi muda di penjuru dunia.
“Pertandingan ini akan punya pengaruh yang sangat besar untuk saya,” ujarnya.
“Tapi saya juga yakin, laga ini akan berpengaruh masih terhadap semua orang,” tandas dia.
Sumber: ITV
Baca Juga:
- 5 Adu Penalti di Qatar 2022, Terbanyak dalam Sejarah Piala Dunia
- Jangan Lupa Berikan Respek untuk Angel di Maria
- Apresiasi dan Simpati buat Kylian Mbappe: Hattrick di Final Piala Dunia, tetapi Kalah
- John Terry Sindir Sergio Aguero yang Ikut Perayaan Juara Argentina: Seenggaknya Pakai Sepatu Bola, D
- Lionel Scaloni Masih Perlu Lionel Messi di Piala Dunia 2026
- Lionel Messi di Puncak, Ini 5 Pemain Terbaik Piala Dunia 2022
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 20 Januari 2026 19:00 -
Liga Champions 20 Januari 2026 18:29 -
Liga Champions 20 Januari 2026 18:08 -
Liga Champions 20 Januari 2026 18:00 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 17:45 -
Liga Champions 20 Januari 2026 17:41
BERITA LAINNYA
-
piala dunia 19 Januari 2026 23:50 -
piala dunia 19 Januari 2026 13:01 -
piala dunia 19 Januari 2026 09:20 -
piala dunia 9 Januari 2026 17:58 -
piala dunia 3 Januari 2026 00:49 -
piala dunia 2 Januari 2026 09:11
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478605/original/034109000_1768905933-Asisten_Deputi_Cadangan_dan_Bantuan_Pangan_Kemenko_Pangan__Sugeng_Harmono.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5334346/original/088056600_1756713071-AP25243767094515.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4439890/original/058272000_1684940355-348237169_599185758943490_3150403143734906669_n.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/3807516/original/090085000_1640672366-148355508_430150894707997_2084073915891854769_n.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478632/original/011756100_1768907216-Warga_Pati_gelar_aksi_di_depan_kantor_Bupati_Pati.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5452619/original/063632700_1766411191-Kepala_Departemen_Kebijakan_Makroprudensial_BI__Solikin_M._Juhro-4.jpeg)
