
Bola.net - Bintang Portugal, Cristiano Ronaldo mengaku tak pernah membayangkan akan mencatatkan rekor luar biasa bersama negaranya di pentas sepak bola internasional.
Minggu (10/10/2021) dini hari WIB, Ronaldo turut mencetak satu gol kala membawa Portugal mengalahkan Qatar 3-0 dalam partai persahabatan internasional.
Berkat laga ini, Ronaldo mencatat caps ke-181 bersama Portugal, sekaligus menjadi pemain Eropa dengan jumlah caps terbanyak, melewati catatan mantan rekan setimnya di Real Madrid, Sergio Ramos.
Selain itu, Ronaldo kini juga tercatat sudah berhasil mencetak gol ke gawang 46 negara berbeda di pentas internasional, terbanyak di antara pemain lainnya.
Reaksi Cristiano Ronaldo
Ronaldo pun mengaku senang dengan torehan rekor baru ini. Lewat akun Twitter pribadinya, pemain 36 tahun itu mengungkapkan perasaannya.
"Rekor selalu luar biasa, tetapi mereka yang jatuh karena membela tim nasional kami memiliki dimensi khusus," tulis Ronaldo.
"181 pertandingan dengan jersey tim nasional adalah 181 alasan untuk dibanggakan! Dan mencetak gol melawan 46 negara berbeda adalah sesuatu yang tidak pernah saya bayangkan mungkin terjadi.” tambahnya.
Os recordes são sempre marcantes, mas aqueles que caem ao serviço da nossa Selecção assumem uma dimensão especial. 181 jogos com a camisola das quinas são 181 motivos de orgulho! E marcar contra 46 países diferentes é algo que nunca imaginei que fosse possível.Força Portugal 🇵🇹💪🏽 pic.twitter.com/egmX1U7PSo
— Cristiano Ronaldo (@Cristiano) October 10, 2021
Rekor Cristiano Ronaldo
Bulan lalu, Ronaldo sudah berhasil memecahkan rekor Ali Daei dengan menjadi pencetak gol terbanyak di pentas sepak bola internasional di angka 110 gol.
Kini, total gol Ronaldo bersama Portugal berjumlah 112 gol. CR7 masih berpeluang besar untuk menambah pundi-pundi golnya bersama Selecao das Aquinas.
Kini, Ronaldo tengah memburu rekor caps terbanyak di level internasional yang masih dipegang oleh legenda Malaysia, Soh Chin Ann dengan 222 caps.
Sumber: Twitter @Cristiano
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 16:25
PSV Eindhoven vs Napoli: Kota Teknologi Bertemu Kota Seni di Liga Champions
-
Otomotif 21 Oktober 2025 16:08
Mengenal Diogo Moreira, Rider Muda Asal Brasil yang Jadi Rookie Honda di MotoGP 2026
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 18:09
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 17:44
-
Bola Indonesia 21 Oktober 2025 17:38
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 17:33
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 17:01
-
Tim Nasional 21 Oktober 2025 16:53
BERITA LAINNYA
-
piala eropa 10 Oktober 2025 09:19
-
piala eropa 10 Oktober 2025 07:29
-
piala eropa 10 Oktober 2025 04:49
-
piala eropa 26 September 2025 13:01
-
piala eropa 10 September 2025 10:18
-
piala eropa 5 September 2025 13:33
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...