
Bola.net - Pelatih timnas Wales Ryan Giggs meyakini kalau Daniel James bisa melewati masa sulit di Manchester United. James diyakininya bakal menjadi pemain yang lebih baik.
James bergabung dengan Setan Merah dari Swansea City pada Juni 2019. Sang pemain langsung mencuri perhatian dengan penampilannya.
Pemain 22 tahun itu berhasil mencetak tiga gol dalam empat pertandingan pertamanya sebagai pemain United. Namun, ia hanya mampu mencetak satu gol lagi dalam 42 penampilan berikutnya.
James hanya menjadi starter satu kali di Premier League setelah kompetisi restart pada bulan Juni. Alhasil, ia kerap mendapat kritik di platform media sosial.
Akan Bangkit
Giggs diperkirakan akan memainkan James sebagai starter dalam pertandingan UEFA Nation League melawan Finlandia di Helsinki pada Jumat (4/9/2020) dini hari WIB. Ia yakin James akan benar-benar mendapat manfaat setelah terpinggirkan dari skuad United.
"Dan tidak banyak bermain menjelang akhir musim, tapi terkadang dalam jangka panjang itu bisa membantu Anda," kata Giggs dilansir Sports Mole.
"Dia mungkin tidak menyukainya (keluar dari tim) dan mungkin ingin terlibat.
"Tapi dengan mengenal Dan, cara dia berlatih dan sikapnya, dia akan melaluinya dan menjadi lebih baik karenanya. Anda dapat memiliki perspektif yang berbeda tentang berbagai hal."
Kesempatan James
Membela timas Wales dalam ajang UEFA Nations League akan menjadi kesempatan bagi James untuk membuktikan kualitasnya. Karena itu, Giggs meminta sang pemain agar tidak menyia-nyiakan kesempatan ini.
"Saya pikir terkadang para pemain yang tidak selalu bermain untuk klub mereka, itu memberi mereka kesempatan untuk mendapatkan beberapa menit," kata Giggs.
"Ini adalah kesempatan untuk mencoba dan mendapatkan beberapa performa untuk kembali ke klub mereka dan menunjukkan kepada mereka apa yang bisa mereka lakukan.
"Mungkin DJ ada di kamp itu. United mulai seminggu kemudian, tapi DJ akan muncul dan bersiap untuk beraksi, saya yakin.
"Dia selalu hebat ketika dia datang ke kamp, dia selalu muncul dalam kerangka berpikir yang benar."
Sumber: Sports Mole
Baca Juga:
- Peluang Manchester United Membeli Dayot Upamecano: Sangat, Sangat Sulit!
- Donny van de Beek, Mengapa Sangat Penting untuk Manchester United?
- Ketimbang Barcelona, Van de Beek Lebih Cocok Gabung MU
- Van de Beek Datang, Pogba Diyakini Bisa Hengkang dari MU
- Setelah Van de Beek, Solskjaer Minta MU Datangkan Tiga Pemain Lagi
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 21 Oktober 2025 22:43
Xabi Alonso Ungkap Peluang Manchester United Gaet Endrick di Januari
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 04:14
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 03:59
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 03:31
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 01:07
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 01:06
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 01:05
BERITA LAINNYA
-
piala eropa 10 Oktober 2025 09:19
-
piala eropa 10 Oktober 2025 07:29
-
piala eropa 10 Oktober 2025 04:49
-
piala eropa 26 September 2025 13:01
-
piala eropa 10 September 2025 10:18
-
piala eropa 5 September 2025 13:33
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...