
Bola.net - Pele kerap disebut -juga menyebut dirinya- sebagai yang terhebat. Sebutan ini bukan tak beralasan. Legenda asal Brasil ini memiliki karier cemerlang di lapangan hijau.
Ketika mengakhiri kariernya pada 1977, Pele memegang lima rekor dunia dalam hal mencetak gol. Empat rekor direbutnya dari Jozef Bican. Sementara, satu lagi dari Ferenc Puskas.
Rekor Pele tersebut bertahan puluhan tahun, bahkan ada yang lebih dari setengah abad. Karenanya, rekor ini disebut bakal menjadi catatan abadi pria yang bernama asli Edson Arantes do Nascimento tersebut.
Namun, 2021 ini, Pele harus menghadapi kudeta. Rekor demi rekor pria yang kerap dijuluki sebagai Sang Raja ini dikudeta.
Siapa yang mengkudeta Sang Raja? Pelakunya adalah dua pesepak bola yang disebut tengah bersaing menjadi pesepak bola terbaik sepanjang sejarah. Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Messi 2 vs Ronaldo 1
Demi menjadi yang terbaik di dunia, Messi dan Ronaldo pun mau tak mau harus melewati rekor Pele. Sejauh ini, mereka berdua sudah melewati tiga dari lima rekor Sang Raja.
Messi sejauh ini mengungguli Ronaldo dalam mengkudeta rekor Ronaldo. Pemain asal Argentina ini sudah memecahkan dua rekor Pele. Sementara, koleganya asal Portugal ini baru memecahkan satu rekor Pele.
Messi Dului Ronaldo
Messi menjadi yang pertama dalam memecahkan rekor Pele urusan mencetak gol. Pemain Barcelona ini memecahkan rekor Pele sebagai pencetak gol terbanyak untuk satu klub dalam laga resmi. Pada 6 Januari 2021, Messi mencetak golnya yang ke-646 bagi Barcelona. Ia melewati rekor Pele yang mencetak 645 gol untuk Santos.
Beberapa pekan kemudian, giliran Ronaldo yang menggusur Pele sebagai pencetak gol terbanyak dalam laga resmi. Pada 27 Februari, Ronaldo mencetak golnya yang ke-766. Sementara, sepanjang kariernya, Pele mencetak 765 gol dalam laga resmi.
Pada 22 April, Messi kembali menggusur Pele. Kali ini, yang digusur Messi adalah rekor Pele sebagai pencetak gol terbanyak dalam satu kompetisi. Waktu itu, Messi mencetak 469 gol di La Liga. Sementara, Pele sendiri mencetak 468 gol di kompetisi Paulista.
Sumber: IFFHS
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
Baca Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 05:51 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:29Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
-
Liga Champions 21 Januari 2026 05:27Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
-
Liga Champions 21 Januari 2026 05:19
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 05:51 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 05:30 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:29 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:27 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:19 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:17
MOST VIEWED
- Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
- Barcelona Kantongi 2 Calon Pelatih Pengganti Hansi Flick, Salah Satunya Arteta
- Hasil Real Sociedad vs Barcelona: Berakhirnya Rentetan Kemenangan Blaugrana
- Sudah Nyaman di Leipzig, Jurgen Klopp Akhirnya Tutup Spekulasi Kepindahannya ke Real Madrid
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478848/original/072098400_1768948523-IMG_5436.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478781/original/040950500_1768923114-11.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478819/original/069986000_1768929823-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_22.57.56.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)

