
Bola.net - - Gelandang Real Madrid, Marco Asensio, belum lama ini membanggakan gol indahnya ke gawang Las Palmas, yang membantu timnya meraih kemenangan penting.
Gol tendangan jarak jauh Asensio membantu Madrid kembali ke jalur kemenangan usai semalam mencatat skor 3-0 di Bernabeu.
Bola yang harusnya disapu jauh ke area aman oleh barisan pertahanan lawan justru mengarah ke pemain Spanyol, yang lantas melancarkan tendangan first time dengan kaki kiri, hingga membuat bola meleset ke sudut gawang dan membuat timnya menggandakan keunggulan.
"Saya mencetak satu lagi gol yang hebat. Saya mengenai bola itu dengan baik, masuk, dan menjadi gol yang hebat," tutur Asensio di FFT.
"Kami tahu Las Palmas adalah tim yang bagus, yang menguasai bola dengan baik. Di babak kedua mereka sedikit menurun dan kami jauh lebih baik usai jeda. Kami memposisikan diri sendiri dalam situasi yang bagus untuk bisa membuat gol, kami menciptakan dua gol tambahan dan itu memberikan kami kemenangan."
Real Madrid.
Casemiro dan Isco mencetak gol kemenangan Madrid lainnya dan membuat tim menjaga jarak delapan angka dengan Barcelona.
Asensio merasa timnya layak mendapatkan kemenangan ini, usai sebelumnya kalah dari Girona dan Tottenham.
"Secara umum kami tampil bagus dan hasil ini lebih dari sekedar adil. Kami tahu lawan akan datang ke sini untuk bertahan. Kami melakukan kerja sama dengan baik dan puas dengan kemenangan dan penampilan yang kami tunjukkan."
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 20 Januari 2026 20:00Madrid vs Monaco: Ujian Arbeloa, Reuni Mbappe, dan Angkernya Bernabeu
-
Liga Spanyol 20 Januari 2026 16:45Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:19 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:00 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:53 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 22:52 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:38 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:28
MOST VIEWED
- Hasil Real Sociedad vs Barcelona: Berakhirnya Rentetan Kemenangan Blaugrana
- Kritik untuk Vinicius Junior: Perilakunya Menyimpang dari Nilai Historis Real Madrid
- Xabi Alonso Dipecat Real Madrid, Klub Bundesliga Bergerak Mendekati
- Taktik Arbeloa Hadirkan Solusi untuk Masalah Lama di Lini Tengah Real Madrid
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)

