
Bola.net - Barcelona akan menjalani lawatan ke San Mames pada laga pekan ke-2 La Liga musim 2021/2022. Klub asal Catalan itu akan menantang sang tuan ruamh, Athletic Bilbao pada laga yang digelar Minggu (22/8/2021) dinihari WIB.
Barcelona pasca-Messi telah mengawali langkahnya di La Liga musim ini dengan kemenangan kandang 4-2 atas Real Sociedad. Eric Garcia dan Memphis Depay melakoni debut resmi untuk Barcelona.
Memphis Depay menyumbang satu assist. Gerard Pique dan Sergi Roberto masing-masing mencetak satu gol untuk tim. Martin Braithwaite jadi bintang dengan dua gol dan satu assist.
Sementara itu, Bilbao hanya mampu bermain imbang dengan tuan rumah Elche. Laga itu berkesudahan tanpa gol, 0-0. Bilbao tidak memulai perjalanan di musim 2021/2022 dengan baik. Namun, mereka punya kans menang atas Barcelona.
Berikut lima alasan Bilbao bakal membuat pasukan Ronald Koeman terkapar di San Mames.
Tuah San Mames
San Mames bukan tempat yang mudah bagi tim tamu untuk mendapatkan tiga poin. Sebelum menang dengan skor 3-2 pada duel La Liga pekan lalu, Barcelona selalu kalah pada tiga pertemuan terakhirnya melawan Bilbao di San Mames.
Bilbao acap kali mendapat hasil bagus saat berjumpa lawan sulit di San Mames. Musim lalu, Bilbao mengalahkan Atletico Madrid dengan skor 2-1 di San Mames. Bilbao seolah punya energi lebih saat bermain di kandang sendiri.
Pertahanan Barcelona Masih Meragukan
Kebobolan dua gol di laga melawan Real Sociedad menjadi catatan penting bagi Ronald Koeman. Lini belakang Barcelona nampak belum cukup solid. Ada cukup banyak celah yang harus diperbaiki.
Celakanya, jelang lawatan ke San Mames, Barcelona mendapat kabar buruk. Gerard Pique mengalami cedera otot ringan. Pique tetap masuk skuad dan mungkin akan dimainkan. Namun, kondisinya tidak sedang 100 persen.
Tanpa Pique, Barcelona bakal punya masalah yang pelik.
Faktor Inaki Williams
Inaki Williams masih akan menjadi tumpuan di lini depan Bilbao. Pemain 27 tahun itu punya segalanya untuk bisa merepotkan lini pertahanan Barcelona. Williams cepat, lincah, kuat, dan tajam ketika berada di depan gawang.
Williams telah memainkan 19 laga melawan Barcelona dan mencetak enam gol. Musim lalu, Williams mencetak dua gol dari empat pertemuan dengan Barcelona. Dia sedang dalam mode bagus ketika berjumpa klub asal Catalan.
Lionel Messi Sudah Pergi
Barcelona telah memulai era baru tanpa Lionel Messi dengan pijakan gas yang tepat. Mereka menang atas Real Sociedad pada laga pertama. Namun, kehilangan Messi tetap bakal dirasakan dampaknya.
Messi adalah pemain yang sangat dominan saat Barcelona berjumpa Bilbao. Dari 41 laga yang dimainkan, Messi 29 kali mencetak gol ke gawang Bilbao. Pada final Copa del Rey musim lalu, Messi mencetak dua gol untuk membawa Barcelona membungkus Bilbao empat gol tanpa balas.
Momentum Bangkit
Bilbao menutup musim 2020/2021 lalu dengan hasil yang tidak cukup. Bahkan, mereka juga memulai musim 2021/2022 dengan hasil kurang bagus. Bilbao hanya bermain imbang 0-0 saat berjumpa Elche.
Laga melawan Barcelona bisa jadi momen bagi pasukan Marcelino untuk bangkit. Mereka akan bermain di kandang, di hadapan fans fanatik mereka. Bilbao, jika menang atas Barcelona, bakal punya momentum bangkit dari situasi sulit.
Bilbao dipastikan mendapat dukungan langsung dari fans mereka di stadion, sebuah energi penting bagi Iker Muniain dan kolega.
Sumber: Bola
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
- Ini Kata Koeman Soal Masa Depan Pjanic,Umtiti, dan Braithwaite di Barcelona
- Real Madrid Ikat Karim Benzema dengan Kontrak Baru, Klausul Rilisnya Bikin Melongo
- Kabar Bagus untuk Barcelona, Koeman Sudah Temukan Calon Pengganti Messi
- Jangan Ketinggalan, Jadwal dan Live Streaming La Liga Spanyol 2021/2022 Pekan Kedua di Vidio
- Barcelona Jual Murah Ilaix Moriba, Sikat Gak Nih, MU?
- Prediksi Levante vs Real Madrid 23 Agustus 2021
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 14:37
Ousmane Dembele Dukung Mbappe Raih Ballon dOr: Dia Layak Dapat!
-
Liga Italia 22 Oktober 2025 14:01
Pengakuan Jujur Denzem Dumfries: Union SG Bikin Inter Milan Merana!
-
Liga Spanyol 22 Oktober 2025 12:29
Keran Gol Viktor Gyokeres Terbuka Lagi, Mikel Arteta: Syukurlah!
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 14:37
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 14:04
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 14:02
-
Liga Italia 22 Oktober 2025 14:01
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 13:51
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 13:34
MOST VIEWED
- Xabi Alonso Ungkap Peluang Manchester United Gaet Endrick di Januari
- Formasi Eksperimen Hansi Flick: Trio Bardghji, Rashford, dan Yamal Siap Uji Taji di Barcelona vs Olympiacos
- Hasil Getafe vs Real Madrid: Tuan Rumah 2 Kartu Merah, Mbappe Tentukan Kemenangan
- Tak Bisa Berhenti Cetak Gol, Musim Ini Memang Musimnya Kylian Mbappe!
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...