
Bola.net - - Kebijakan transfer yang buruk dikabarkan akan membuat komposisi jajaran manajemen Barcelona berubah formasi. Kabarnya, kini Barca sedang membidik Fabio Paratici, juru transfer .
Dikutip dari Tuttosports, Paratici yang punya reputasi apik dalam lobi-lobi papan atas bersama Juve memang sangat diidamkan oleh Barca. Paratici, bersama dengan Giuseppe Marotta, diyakini jadi kunci sukses Juve merajai Serie A.
Blaugarana siap memberikan posisi Direktur Olahraga dan menyerahkan seluruh kebijakan transfer pada Paratici.
Barca memang dianggap telah melakukan banyak kekeliruan di bursa transfer musim panas 2017/18 ini. Pertama, mereka tidak mampu mempertahankan Neymar dari rayuan PSG. Neymar pindah dengan harga transfer 222 juta euro.
Kedua, Barca gagal membelanjakan uang hasil penjualan Neymar dengan efektif. Membeli Ousmane Dembele dengan harga 140 juta euro dinilai terlalu mahal. Pemain berusia 20 tahun, pada musim sebelumnya, dibeli Dortmund dari Rennes dengan harga 15 juta euro saja.
Ketiga, Barca hingga kini masih belum bisa mendapatkan tanda tangan Lionel Messi dalam kontrak baru yang sudah mereka sodorkan.
Selain itu, Barca juga harus rela beberapa nama yang jadi incaran mereka melayang begitu saja. Pemain yang jadi incaran tapi gagal berlabuh di Camp Nou adalah Angel Di Maria, Philippe Coutinho, Hector Bellerin, Inigo Martinez dan Jean Michael Seri.
Baca Ini Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 21 Oktober 2025 22:43
Xabi Alonso Ungkap Peluang Manchester United Gaet Endrick di Januari
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 22:29
-
Editorial 21 Oktober 2025 22:27
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
-
Liga Italia 21 Oktober 2025 21:47
Dilema Juventus: Biaya Pemecatan Igor Tudor dan Beban Finansial Klub
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 23:12
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 23:11
-
Liga Inggris 21 Oktober 2025 23:02
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 22:50
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 22:47
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 22:46
MOST VIEWED
- Hasil Getafe vs Real Madrid: Tuan Rumah 2 Kartu Merah, Mbappe Tentukan Kemenangan
- Hasil Barcelona vs Girona: Drama Kartu Merah Hansi Flick dan Gol Ronald Araujo Warnai Kemenangan Los Cules
- Lamine Yamal Berhenti Tanda Tangan untuk Fans Barcelona, Ada Masalah Apa?
- Tak Bisa Berhenti Cetak Gol, Musim Ini Memang Musimnya Kylian Mbappe!
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...