
Bola.net - Raksasa La Liga, Barcelona dikabarkan telah mengajukan penawaran resmi terhadap Dinamo Zagreb untuk memboyong penyerang sayap Dani Olmo.
Olmo merupakan jebolan akademi La Masia. Setelah menimba ilmu selama tujuh tahun, Olmo memilih pergi ketika usianya menginjak 16 tahun untuk bergabung dengan Dinamo Zagreb.
Beberapa waktu lalu Olmo menegaskan bahwa ia tak menutup pintu untuk kembali ke Barcelona karena menganggap Catalan itu telah berjasa membuatnya menjadi seperti saat ini.
Tawaran Barcelona
Dua media Catalan, Mundo Deportivo dan Sport sama-sama mengabarkan bahwa Barcelona sudah menghubungi Dinamo Zagreb untuk membicarakan kemungkinan transfer Olmo.
Meski demikian, tak ada kabar lebih lanjut mengenai berapa tawaran yang diajukan Barca atau durasi kontraknya. Blaugrana diyakini lebih memilih merekrut Olmo pada musim panas mendatang ketimbang Januari ini.
Tawaran Barca kepada Dinamo Zagreb dibenarkan oleh media Kroasia, Sportske Novosti yang mengutip ucapan agen Olmo, Andy Bara, "Ya, itu benar, tawaran untuk Olmo telah datang. Kita akan lihat bagaimana perkembangannya,"
Dani Olmo Siap Pindah
Beberapa waktu lalu Dani Olmo yang masih berusia 21 tahun sudah mengisyaratkan bahwa dirinya ingin hengkang ke klub lain.
Dani Olmo selalu menunjukkan performa impresif bersama Dinamo Zagreb dalam beberapa musim terakhir. Musim ini ia sudah mencetak delapan gol dari 22 laga di semua kompetisi.
Performa apik Olmo membuat namanya dipanggil ke Timnas Spanyol. Olmo pun menjalani debutnya bersama La Furia Roja saat berhadapan dengan Malta pada 15 November 2019 kemarin, dan langsung mencetak gol.
Sumber: Mundo Deportivo/ Sport
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:57
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 21-23 Oktober 2025
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:05
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 04:59
Setelah Cetak Hat-trick Perdana, Fermin Lopez Pede Tatap Laga El Clasico
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 09:42
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 09:20
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 09:17
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:57
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:50
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:45
MOST VIEWED
- Hasil Getafe vs Real Madrid: Tuan Rumah 2 Kartu Merah, Mbappe Tentukan Kemenangan
- Hasil Barcelona vs Girona: Drama Kartu Merah Hansi Flick dan Gol Ronald Araujo Warnai Kemenangan Los Cules
- Lamine Yamal Berhenti Tanda Tangan untuk Fans Barcelona, Ada Masalah Apa?
- Tak Bisa Berhenti Cetak Gol, Musim Ini Memang Musimnya Kylian Mbappe!
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...