
- Klub La Liga, Barcelona nampaknya masih penasaran terhadap Adrien Rabiot. Tim asal Catalunya itu dikabarkan akan terus mengejar sang gelandang hingga deadline day bursa transfer musim panas ini.
Barcelona sendiri memang getol mencari gelandang baru. Mereka kehilangan dua sosok penting di lini tengah mereka, yaitu Andres Iniesta dan Paulinho yang meninggalkan Camp Nou di musim panas ini.
Barcelona sendiri kabarnya sudah menemukan kandidat yang pas untuk lini tengah mereka. Mereka kabarnya ingin memboyong Adrien Rabiot dari PSG pada musim panas ini.
Dilansir Marca, Barcelona benar-benar ngebet mendatangkan sang pemuda. Mereka dikabarkan akan terus mengejar sang pemain hingga deadline day bursa transfer besok.
Seperti apa situasi transfer Rabiot? Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Transfer Alot
Barcelona sendiri sudah cukup lama mengejar Rabiot. Sudah kira-kira dua bulan juara La Liga itu menguber jasa sang gelandang.
Namun pihak PSG sendiri sangat enggan melepaskan Rabiot. Mereka menilai Rabiot adalah aset berharga mereka sehingga mereka enggan kehilangannya.
Itulah mengapa pihak PSG dikabarkan beberapa kali menolak tawaran Barcelona sepanjang musim panas ini karena mereka ingin mempertahankan sang gelandang.
Tempel Ketat
Menurut laporan tersebut, Barcelona tidak menyerah akan penolakan tersebut. Mereka akan berusaha mengejar sang pemain hingga deadline day bursa transfer Liga Spanyol yang jatuh besok.
Sekretaris Teknik mereka, Eric Abidal dikabarkan saat ini berada di Prancis. Ia disebut tengah bernegosiasi dengan petinggi PSG mengenai transfer Rabiot.
Abidal sendiri dikabarkan mencapai progress yang positif di Paris. Untuk itu Barcelona optimis bisa menuntaskan transfer Rabiot besok.
Bisa Dapat Gratis
Kontrak Rabiot sendiri habis di Parc Des Princes pada musim panas tahun depan. Barcelona berpeluang mendapatkan sang pemuda dengan cuma-cuma jika mereka menunggu hingga tahun depan. (mrc/dub)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 15:42
Link Streaming Bayer Leverkusen vs PSG Hari Ini - Liga Champions 2025/2026
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 11:38
Lini Depan Barcelona Krisis, Hansi Flick Sudah Punya Solusinya, Apa Itu?
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 22:07
-
Liga Italia 21 Oktober 2025 21:47
-
Liga Inggris 21 Oktober 2025 21:25
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 21:15
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 20:58
-
Tim Nasional 21 Oktober 2025 20:50
MOST VIEWED
- Hasil Getafe vs Real Madrid: Tuan Rumah 2 Kartu Merah, Mbappe Tentukan Kemenangan
- Hasil Barcelona vs Girona: Drama Kartu Merah Hansi Flick dan Gol Ronald Araujo Warnai Kemenangan Los Cules
- Lamine Yamal Berhenti Tanda Tangan untuk Fans Barcelona, Ada Masalah Apa?
- Tak Bisa Berhenti Cetak Gol, Musim Ini Memang Musimnya Kylian Mbappe!
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...