
Bola.net - - Juara La Liga, Barcelona nampaknya masih penasaran dengan sosok Cristhian Stuani. El Blagurana diberitakan akan mencoba membajak sang striker dari Girona pada musim panas nanti.
Nama Stuani pertama kali digosipkan menjadi incaran Barcelona pada bulan Januari kemarin. Ia diproyeksikan menjadi pengganti Munir El-Haddadi yang pada saat itu pindah ke Sevilla.
Namun pada saat itu Stuani menolak pindah ke Barcelona. Pasalnya ia masih memegang komitmen untuk membela Girona pada saat itu.
Namun Barcelona nampaknya masih penasaran terhadap sang striker. Menurut laporan Mundo Deportivo, sang striker akan masuk dalam daftar buruan Barcelona pada musim panas nanti.
Simak situasi transfer sang striker selengkapnya di bawah ini.
Peluang Lebih Besar
Barcelona diklaim lebih percaya diri untuk mendapatkan jasa Stuani di musim panas nanti. Hal ini dikarenakan Stuani tengah berada dalam dilemma.
Musim depan, Girona dipastikan terdegradasi ke Segunda Division. Sementara Stuani sendiri masih berhasrat bermain di kasta tertinggi sepakbola Spanyol.
Untuk itu Barcelona memanfaatkan situasi ini untuk membujuk Stuani pindah ke Camp Nou pada musim panas ini.
Murah Berkualitas
Barcelona disebut sangat menginginkan jasa Stuani karena kualitas dan ketajaman yang ia miliki sebagai seorang striker.
Musim lalu Stuani membuat 19 gol bagi Girona di La Liga. Untuk itu Striker asal Uruguay ini dinilai bakal menjadi pelapis yang sempurna untuk Luis Suarez musim depan.
Selain itu Stuani bisa didapatkan dengan mahar sebesar 6 juta Euro saja sehingga Barcelona semakin tertarik untuk mendapatkan jasanya di musim panas nanti.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 08:57Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
-
Liga Champions 20 Januari 2026 17:00 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 16:45Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 09:09 -
Liga Champions 21 Januari 2026 09:02 -
Liga Champions 21 Januari 2026 08:58 -
Liga Champions 21 Januari 2026 08:57 -
Liga Italia 21 Januari 2026 08:48 -
Liga Champions 21 Januari 2026 08:43
MOST VIEWED
- Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
- Barcelona Kantongi 2 Calon Pelatih Pengganti Hansi Flick, Salah Satunya Arteta
- Hasil Real Sociedad vs Barcelona: Berakhirnya Rentetan Kemenangan Blaugrana
- Sudah Nyaman di Leipzig, Jurgen Klopp Akhirnya Tutup Spekulasi Kepindahannya ke Real Madrid
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478812/original/086450500_1768927581-3.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5383964/original/082146600_1760706112-Mensesneg_Prasetyo_Hadi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478881/original/082736200_1768958519-PHOTO-2026-01-20-18-28-27.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478870/original/037289600_1768956979-1000521273.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5478868/original/049824700_1768956658-momen-unik-saat-presiden-prabowo-bertemu-pm-starmer-di-london-0a9cf1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478865/original/037928200_1768955017-PHOTO-2026-01-20-18-28-26.jpg)

