
Bola.net - Barcelona berhasil mengalahkan Sevilla dalam lanjutan La Liga. Tapi, kemenangan itu diiringi kabar cederanya Pedri.
Barcelona melawat ke markas Sevilla untuk memainkan laga pekan ke-25 La Liga 2020/21, Sabtu (28/2/2021) malam WIB. Tampil di Ramon Sanchez Pizjuan, Blaugrana mampu membawa pulang tiga poin.
Tim asuhan Ronald Koeman menang 2-0 atas Sevilla. Dua gol kemenangan Blaugrana dicetak oleh Ousmane Dembele dan Lionel Messi
Tambahan tiga poin membuat Barcelona naik ke peringkat kedua klasemen sementara La Liga. Mereka mengumpulkan 53 poin dari 25 pertandingan.
Pedri Cedera
Pedri bermain sejak menit awal melawan Sevilla. Sayang, pemain 18 tahun ini tidak bisa menuntaskan laga dan harus digantikan Ilaix Moriba pada menit ke-71.
Usai pertandingan, Pedri terlihat menggunakan kruk saat tim kembali ke hotel. Hal itu sepertinya bukan berita bagus buat Barcelona.
🔴 Així han arribat Pedri i Araujo a l'hotel!! #SevillaBarça
— Esport3 (@esport3) February 27, 2021
🎥 @xlemus
👇👇https://t.co/zS3DSzLvhQ pic.twitter.com/vx3zC66I5Y
Barcelona mengonfirmasi kalau Pedri mengalami cedera otot. Namun, mereka belum bisa memastikan sampai kapan sang pemain akan menepi.
“Pemain tim utama Pedri mengalami masalah otot di bagian bawah kaki kirinya. Besok, Minggu, dia akan menjalani tes lebih lanjut untuk mengetahui sejauh mana cederanya," bunyi pernyataan Barcelona.
Komentar Koeman
Selain Pedri, Ronald Araujo dan Gerard Pique juga mengalami cedera. Meski begitu, pelatih Barcelona Ronald Koeman sepertinya tidak terlalu panik.
"Kami harus menunggu dan melihat cederanya, kami masih belum tahu," kata Koeman seperti dilansir Sport.
"Tapi meski ada perubahan, kami harus membuat ritme yang sama karena kami memiliki skuad yang dalam yang tidak terganggu (saat tidak bermain)."
Sumber: Barcelona, Sport
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 20 Januari 2026 20:49 -
Liga Champions 20 Januari 2026 17:00 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 16:45Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
-
Liga Champions 20 Januari 2026 16:26Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
-
Liga Spanyol 20 Januari 2026 16:01Mantan Pemain Real Madrid Sebut Vinicius Bisa Bangkit dengan Cara Ini
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 20 Januari 2026 21:09 -
Liga Champions 20 Januari 2026 21:04 -
Liga Champions 20 Januari 2026 20:55 -
Liga Champions 20 Januari 2026 20:49 -
Liga Champions 20 Januari 2026 20:17 -
Bola Indonesia 20 Januari 2026 20:14
MOST VIEWED
- Hasil Real Sociedad vs Barcelona: Berakhirnya Rentetan Kemenangan Blaugrana
- Kritik untuk Vinicius Junior: Perilakunya Menyimpang dari Nilai Historis Real Madrid
- Xabi Alonso Dipecat Real Madrid, Klub Bundesliga Bergerak Mendekati
- Taktik Arbeloa Hadirkan Solusi untuk Masalah Lama di Lini Tengah Real Madrid
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5357559/original/067046200_1758532798-10.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478699/original/008256800_1768912854-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_19.21.37.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478009/original/020523300_1768887815-pati6.jpg)

