
Bola.net - - Juara La Liga, Barcelona dikabarkan tengah melirik opsi baru untuk lini pertahanan mereka. Las Azulgrana dikabarkan akan mempertimbangkan untuk merekrut Vincent Kompany dari Manchester City.
Barcelona sendiri memang tengah mengalami masalah dengan barisan pertahanan mereka. Dua bek tengah mereka, Samuel Umtiti dan Thomas Vermaelen akan absen untuk beberapa bulan ke depan karena mengalami cedera.
Barcelona sendiri sudah mengonfirmasi bahwa mereka akan membeli bek tengah baru di musim dingin nanti. Mereka juga sudah dihubungkan dengan sejumlah nama bek top seperti Andreas Christensen dan Matthijs De Ligt.
Namun dilansir Mirror, Barcelona mempertimbangkan opsi lain untuk lini pertahanan mereka. Tim asal Catalunya itu dikabarkan akan mencoba mendatangkan Vincent Kompany dari Manchester City.
Mengapa Barcelona mengincar Kompany? Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Bek Berpengalaman
Salah satu alasan mengapa Barcelona ingin mengincar Vincent Kompany karena kemampuan yang dimiliki oleh kapten The Citizens itu.
Kompany sendiri sudah berkarir cukup lama di Etihad Stadium. Selama ini ia menjelma menjadi salah satu bek tengah terbaik di Premier League musim ini, di mana ia berhasil membawa The Citizens memenangkan beberapa gelar juara.
Barcelona menilai kemampuan dan pengalaman Kompany itu akan berguna untuk tim mereka, sehingga mereka tertarik merekrut bek veteran tersebut.
Peluang Lebih Besar
Alasan kedua mengapa Barcelona menginginkan Kompany karena peluang mereka untuk mendapatkan sang bek cukup besar.
Seperti yang sudah diketahui Kompany saat ini tidak menjadi pilihan utama Guardiola. Ia kalah bersaing dari Aymeric Laporte, John Stones dan Nicolas Otamendi di barisan pertahanan City.
Untuk itu mereka optimis bisa membawa Kompany ke Catalunya jika mereka berani memberikan jam bermain kepada bek veteran tersebut.
Harga Murah
Kontrak Kompany sendiri habis di musim panas tahun depan, di mana ia bisa didapatkan dengan mahar transfer sekitar 9 juta pounds saja.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 03:34Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 05:27 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:19 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:17 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:11 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:04 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:03
MOST VIEWED
- Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
- Barcelona Kantongi 2 Calon Pelatih Pengganti Hansi Flick, Salah Satunya Arteta
- Hasil Real Sociedad vs Barcelona: Berakhirnya Rentetan Kemenangan Blaugrana
- Sudah Nyaman di Leipzig, Jurgen Klopp Akhirnya Tutup Spekulasi Kepindahannya ke Real Madrid
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478781/original/040950500_1768923114-11.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478819/original/069986000_1768929823-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_22.57.56.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)

