
Bola.net - Raksasa La Liga Barcelona dikabarkan siap menjegal Manchester United dalam perburuan bek milik Fiorentina, Nikola Milenkovic.
Milenkovic sudah masuk dalam radar Manchester United sejak musim lalu. Tepatnya saat klub tersebut masih ditangani oleh Jose Mourinho.
Saat itu, Setan Merah memang kekurangan bek tengah yang solid. Namun pada akhirnya, United malah mendatangkan Harry Maguire pada musim panas 2019 kemarin.
Setan Merah mendatangkannya dengan sangat mahal dari Leicester City. Namun Ole Gunnar Solskjaer disebut masih belum puas dengan performa lini pertahanannya sejauh ini meski sudah mendatangkan Maguire.
Barcelona Siap Bayar Mahal
MU pun siap berburu bek baru lagi pada bulan Januari 2020 nanti. Mereka pun disebut siap mendatangkan Milenkovic.
Akan tetapi Barcelona tak akan membiarkan MU melenggang dengan mudah untuk merekrut Milenkovic dari Fiorentina. Mereka siap menjegal Setan Merah dalam perburuan bek berusia 22 tahun tersebut.
Kabar ini dilansir oleh La Nazione. Barcelona pun dikabarkan siap untuk mendatangkannya pada bulan Januari 2020 nanti.
Media tersebut menambahkan, Fiorentina tak akan melepas Milenkovic dengan murah. Namun mereka siap untuk mendengarkan tawaran-tawaran yang masuk pada Januari nanti.
Sebab mereka juga butuh dana segar untuk belanja pemain pada bulan tersebut. Di sisi lain Barcelona juga disebut siap mengeluarkan dana besar demi merekrutnya ke Camp Nou.
Karir Nikola Milenkovic
Nikola Milenkovic memulai karir sepak bola profesionalnya bersama dengan Partizan Belgrade pada tahun 2015 lalu. Ia bermain di klub tersebut selama dua tahun saja.
Setelah itu, Milenkovic pindah ke Fiorentina pada Mei 2017. Ia saat itu dibeli sekitar lima juta euro saja.
Sejauh ini, Nikola Milenkovic telah bermain sebanyak 68 kali bagi Fiorentina di semua ajang kompetisi. Ia juga telah mencatatkan 18 caps bersama timnas Serbia.
(La Nazione)
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 07:05 -
Liga Champions 21 Januari 2026 06:51 -
Liga Champions 21 Januari 2026 06:40 -
Liga Champions 21 Januari 2026 06:17 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:51 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 05:30
MOST VIEWED
- Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
- Barcelona Kantongi 2 Calon Pelatih Pengganti Hansi Flick, Salah Satunya Arteta
- Hasil Real Sociedad vs Barcelona: Berakhirnya Rentetan Kemenangan Blaugrana
- Sudah Nyaman di Leipzig, Jurgen Klopp Akhirnya Tutup Spekulasi Kepindahannya ke Real Madrid
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478850/original/074948800_1768950343-IMG_5420.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/3938377/original/044594100_1645165608-20220218-Waspada_Cuaca_Ekstrem_di_Jakarta-8.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478848/original/072098400_1768948523-IMG_5436.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478781/original/040950500_1768923114-11.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478819/original/069986000_1768929823-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_22.57.56.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)

