
Bola.net - - Barcelona yang terus memburu perolehan poin Real Madrid akan bermain menghadapi Las Palmas akhir pekan ini, Sabtu (14/1), di Camp Nou.
Saat ini, Barca masih tertinggal di peringkat tiga dengan jarak lima poin dari Real Madrid. Sementara itu, Sevilla yang berada di peringkat dua dengan poin 36 (berjarak satu poin dari Barca) akan menghadapi Real Madrid pada pekan yang sama.
Menghadapi Las Palmas di Camp Nou, Barca tak pernah mengalami kekalahan sejak tahun 1986. Maka, inilah waktunya bagi Barca mendapat poin dan naik ke peringkat dua klasemen.
Berikut ini data dan fakta pertemuan antara Barca dan Las Palmas:
Barcelona menang 15 kali dari 17 pertemuan menghadapi Las Palmas di Camp Nou, dua sisanya berakhir imbang.
Hanya ada tiga pemain Las Palmas sekarang yang sudah lahir ketika terakhir kali klub dari Kepulauan Canary tersebut mengalahkan Barcelona di La Liga 3-0 pada tahun 1986: David Garcia, Momo, dan Javi Varas.
Barcelona hanya menang 10 kali dari 17 laga pertama di La Liga musim ini, catatan terburuk Barca sejak musim 2007/08.
Las Palmas (281) dan Barcelona (268) dua klub paling banyak melakukan pelanggaran musim ini.
Luis Suarez mencetak tiga gol dalam dua pertemuan sebelumnya menghadapi Las Palmas di La Liga.
Luiz Suarez dan Lionel Messi adalah dua pemain La Liga yang paling banyak terlibat dalam mencetak gol musim (masing-masing lebih dari 16 gol).
Neymar tak mencetak gol dalam sembilan pertandingan di La Liga secara beruntun, catatan terburuk sejak 2013.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:49
Hansi Flick Acungi Jempol Performa Marcus Rashford: Makin Hari, Makin Sip!
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:57
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 21-23 Oktober 2025
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:05
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 22 Oktober 2025 12:29
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:59
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:49
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:43
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:28
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:04
MOST VIEWED
- Xabi Alonso Ungkap Peluang Manchester United Gaet Endrick di Januari
- Formasi Eksperimen Hansi Flick: Trio Bardghji, Rashford, dan Yamal Siap Uji Taji di Barcelona vs Olympiacos
- Hasil Getafe vs Real Madrid: Tuan Rumah 2 Kartu Merah, Mbappe Tentukan Kemenangan
- Tak Bisa Berhenti Cetak Gol, Musim Ini Memang Musimnya Kylian Mbappe!
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...