
Bola.net - Real Madrid terbilang beruntung bisa mendapatkan David Alaba dari Bayern Munchen musim panas ini. Ada banyak hal yang bisa diberikan Alaba untuk Los Blancos.
Alaba baru 28 tahun, sedang berada di puncak permainannya. Bayern Munchen jelas kehilangan besar, terlebih karena tenaga Alaba masih sangat dibutuhkan.
Di sisi lain, Madrid untung besar dengan kedatangan Alaba. Dia adalah bek pencetak gol yang terbukti bisa mengisi beberapa posisi berbeda.
Menurut Marca, Alaba ibarat pemain 3-in-1 untuk Madrid. Apa maksudnya?
Alaba sebagai bek tengah
Kepergian Sergio Ramos membuka ruang untuk Alaba. Jelas Alaba akan langsung dipercaya sebagai starter di pos bek tengah dan dia sudah terbukti apik di posisi ini.
Alaba akan menjalin duet apik dengan Raphael Varane, meski sebenarnya hingga kini masa depan Varane masih meragukan.
Andai Varane pergi, Alaba bisa membangun kombinasi dengan Nacho atau Militao. Bek tengah Madrid cukup aman.
Alaba sebagai bek kiri
Alaba memulai kariernya sebagai bek kiri dan pernah jadi yang terbaik di posisi itu. Dia bertahun-tahun bermain sebagai bek kiri sampai akhirnya digeser ke pos bek tengah beberapa tahun terakhir.
Artinya, kedatangan Alaba akan menambah opsi di pos bek kiri. Marcelo sudah melewati level terbaiknya, Ferland Mendy terkadang tampil tidak konsisten.
Karena itu, Alaba bisa jadi opsi jika situasi mendesak. Dia bisa turun sebagai bek kiri ketika dibutuhkan tim.
Alaba sebagai gelandang bertahan
Posisi lain yang bisa diisi Alaba adalah pos gelandang bertahan. Untuk timnas Austria, Alaba sering dimainkan sebagai gelandang bertahan.
Madrid sudah punya Casemiro di posisi tersebut. Gelandang Brasil ini terbukti selalu bisa diandalkan, tapi terkadang Casemiro juga butuh istirahat.
Saat itulah Alaba bisa mengisi pos gelandang bertahan, tentunya dengan asumsi lini belakang Madrid aman tanpa Alaba.
Sumber: Marca
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 05:51 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:03Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 07:05 -
Liga Champions 21 Januari 2026 06:51 -
Liga Champions 21 Januari 2026 06:40 -
Liga Champions 21 Januari 2026 06:17 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:51 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 05:30
MOST VIEWED
- Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
- Barcelona Kantongi 2 Calon Pelatih Pengganti Hansi Flick, Salah Satunya Arteta
- Hasil Real Sociedad vs Barcelona: Berakhirnya Rentetan Kemenangan Blaugrana
- Sudah Nyaman di Leipzig, Jurgen Klopp Akhirnya Tutup Spekulasi Kepindahannya ke Real Madrid
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478863/original/039458700_1768954137-1000521557.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478808/original/008534300_1768926875-korupsi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478859/original/052143600_1768953494-PHOTO-2026-01-20-17-52-53.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478850/original/074948800_1768950343-IMG_5420.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/3938377/original/044594100_1645165608-20220218-Waspada_Cuaca_Ekstrem_di_Jakarta-8.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478848/original/072098400_1768948523-IMG_5436.jpg)

