Del Bosque Puji Permainan Guti

- Penampilan gelandang Real Madrid, Guti Hernandez, yang mengalami peningkatan sejak kembali dipercaya oleh Manuel Pellegrini turut mengundang pujian dari pelatih timnas Spanyol, Vicente del Bosque.

Saat Real Madrid mengalahkan Deportivo La Coruna akhir pekan lalu, memberi satu assist sempurna dengan cara backheel kepada Karim Benzema untuk mencetak gol sekaligus mematahkan rekor tak pernah menang Real Madrid di Riazor selama hampir dua dekade.

Penampilan tersebut membuat banyak kalangan menilai pemain berusia 33 tahun itu masih layak untuk dipanggil ke skuad La Furia Roja.

Kepada Radio Marca, Del Bosque mengatakan, " bermain baik di Riazor,"

"Dia memiliki teknik dan karakteristik dan visi yang bagus. Dia juga memiliki fisik yang bagus,"

"Bila saya memilih skuad setiap pekan, dia akan menjadi salah satu pemain saya," tegas Del Bosque.  (goal/zul)

Berita Terkait