
Bola.net - - Spekulasi terkait masa depan Kylian Mbappe memasuki babak baru. Penyerang PSG itu diberitakan sudah mengajukan permintaan transfer agar ia bisa bergabung dengan Real Madrid di musim panas nanti.
Masa depan penyerang Timnas Prancis itu memang tengah menjadi pembicaraan hangat di masyarakat. Bulan lalu, ia secara gamblang mengatakan bahwa ia membuka diri untuk mencari proyek baru untuk musim kompetisi yang akan datang.
Penyerang berusia 20 tahun itu diyakini akan pindah ke Real Madrid pada musim panas nanti. Sejak lama Mbappe mengakui bahwa Los Blancos merupakan klub favoritnya dan ia ingin memperkuat raksasa Spanyol itu di masa depan.
Dilansir El Chiringuito, Mbappe benar-benar serius ingin pindah ke Madrid. Ia diberitakan sudah mengajukan permintaan transfer resmi kepada PSG di musim panas nanti.
Scroll berita ini ke bawah untuk mengetahui situasi transfer Mbappe selengkapnya.
Tidak Dijual
Pihak PSG sudah menyadari bahwa Real Madrid tengah berupaya membajak Mbappe di musim panas nanti. Untuk itu mereka mengambil sikap untuk tidak melepaskan sang striker dengan harga berapapun.
PSG percaya Mbappe punya talenta yang besar untuk menjadi salah satu pemain terbaik di dunia. Untuk itu mereka tidak ingin berpisah dengan pemain sebagus itu di musim panas nanti.
Untuk itu manajemen PSG sudah menekankan kepada sang pemain dan Real Madrid bahwa ia tidak diijinkan pergi dari Parc Des Princes pada musim panas nanti.
Permintaan Transfer
Menanggapi sikap yang dikeluarkan PSG itu, Mbappe memberikan reaksi. Ia disebut sudah menemui manajemen PSG untuk mengajukan permintaan transfer.
Mbappe diberitakan mengambil langkah itu karena ia sudah merasa jenuh di PSG. Ia merasa butuh tantangan baru dalam karirnya dan ia merasa Real Madrid mampu memenuhi kebutuhannya tersebut.
Namun El Real dipastikan tetap tidak akan mudah untuk mendatangkan Mbappe. Pasalnya sang striker akan dibandrol mahal transfer mendekati 300 juta Euro, sehingga mereka harus merogoh kocek mereka sangat dalam untuk sang striker.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 21 Januari 2026 12:17 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 11:28Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
-
Liga Spanyol 21 Januari 2026 11:17 -
Liga Spanyol 21 Januari 2026 11:07Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 21 Januari 2026 17:23 -
Liga Champions 21 Januari 2026 16:59 -
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026 16:42 -
Liga Champions 21 Januari 2026 16:38 -
Liga Champions 21 Januari 2026 16:31 -
Liga Champions 21 Januari 2026 16:09
MOST VIEWED
- Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
- Barcelona Kantongi 2 Calon Pelatih Pengganti Hansi Flick, Salah Satunya Arteta
- Hasil Real Sociedad vs Barcelona: Berakhirnya Rentetan Kemenangan Blaugrana
- Sudah Nyaman di Leipzig, Jurgen Klopp Akhirnya Tutup Spekulasi Kepindahannya ke Real Madrid
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/2324058/original/029514300_1533785565-508390.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479752/original/002740200_1768988813-2d8a8ac0-e1a1-497e-941e-a229e99a393a.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478844/original/040720200_1768943914-BodoGlimt_vs_Man_City_lagi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479692/original/057742100_1768986387-Juru_Bicara_KPK_Budi_Prasetyo.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479735/original/039501900_1768987850-Kades_di_Sragen_mandi_lumpur.webp)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478841/original/029387100_1768943182-AP26020727701192.jpg)

