
Bola.net - - Pelatih Real Sociedad, Eusebio Sacristan memberikan tanggapan tentang rumor yang mengaitkan dirinya sebagai kandidat pelatih baru Barcelona pada musim depan. Eusebio memastikan bahwa ia tidak adakan menerima jika mendapatkan tawaran tersebut.
Eusebio bukan tidak senang dengan tawaran menjadi pelatih Barca. Pelatih berusia 52 tahun ini mengaku bangga dikaitkan dengan klub seperti Barca. Ia merasa kerja kerasnya selama ini mendapatkan sebuah penghargaan yang tinggi.
"Barca tidak melihat pernah melihat saya ketika saya berada dalam organisasi mereka. Saya sudah empat tahun menjadi staf pelatih Barca," terang Eusebio kepada AS.
Sebelum menerima pinangan sebagai pelatih Real Sociedad pada tahun 2015 yang lalu, Eusebio pernah menjadi pelatih di Barca pada B sejak tahun 2011. Eusebio juga pernah menjadi pemain Barca pada era tahun 1980-an.
Eusebio merasa bahwa ia memiliki hutang budi kepada Sociedad yang memberikan kepercayaan kepadanya menjadi pelatih tim utama. Untuk itu, pelatih berkebangsaan Spanyol ini memastikan akan tetap setia bersama dengan Sociedad.
"Saya berhutang sebuah kesetiaan kepada Sociedad yang telah percaya dan mendukung saya. Tujuan saya menjadi pelatih saat ini adalah memiliki karir yang panjang di satu klub," tandasnya.
Eusebio pun lantas meminta para fans Sociedad untuk tenang dan tidak terlampau risau dengan masa depannya. Ia memberikan sebuah jaminan bahwa masih akan bertahan sebagai pelatih untuk Sociedad selama klub masih percaya padanya.
"Saya dapat meyakinkan Anda, saya akan berkata tidak [untuk Barca]. Saya akan mengatakan sekarang, dan saya akan memberitahu Anda lagi saat mereka kembali memanggil saya. Semua yang saya miliki saat ini hanya untuk Sociedad," tutup Eusebio.
Baca Ini Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 20 Januari 2026 17:00 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 16:45Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
-
Liga Champions 20 Januari 2026 16:26Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 16:22Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
-
Liga Spanyol 20 Januari 2026 16:01Mantan Pemain Real Madrid Sebut Vinicius Bisa Bangkit dengan Cara Ini
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 20 Januari 2026 18:08 -
Liga Champions 20 Januari 2026 18:00 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 17:45 -
Liga Champions 20 Januari 2026 17:41 -
Bola Indonesia 20 Januari 2026 17:29 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 17:11
MOST VIEWED
- Hasil Real Sociedad vs Barcelona: Berakhirnya Rentetan Kemenangan Blaugrana
- Kritik untuk Vinicius Junior: Perilakunya Menyimpang dari Nilai Historis Real Madrid
- Xabi Alonso Dipecat Real Madrid, Klub Bundesliga Bergerak Mendekati
- Taktik Arbeloa Hadirkan Solusi untuk Masalah Lama di Lini Tengah Real Madrid
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478632/original/011756100_1768907216-Warga_Pati_gelar_aksi_di_depan_kantor_Bupati_Pati.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5452619/original/063632700_1766411191-Kepala_Departemen_Kebijakan_Makroprudensial_BI__Solikin_M._Juhro-4.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5446325/original/025310000_1765878759-_SUC__The_Founder5_II_-_Unfinished_Business_-_14122025_-_6D_-_1128.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478552/original/017456800_1768904588-Potongan_video_proses_pencarian_korban_pesawat_jatuh.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4873066/original/047832700_1719213109-Screenshot_20240624_123333_YouTube.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478486/original/020318500_1768903480-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_16.53.09.jpeg)

