
Bola.net - Arda Guler merayakan ulang tahun ke-19 saat Real Madrid berjumpa Sevilla, Senin (26/2/2024) dini hari WIB. Bukannya dapat hadiah menit bermain, Arda Guler justru mendapat hadiah perih dari pelatih Carlo Ancelotti.
Laga Real Madrid vs Sevilla terjadi pada pekan ke-26 La Liga 2023/2024. Duel di Stadion Bernabeu itu dimenangkan Real Madrid dengan skor 1-0, lewat gol Luka Modric pada menit ke-81.
Ini adalah kemenangan yang spesial bagi Real Madrid. Sebab, Real Madrid menang saat banyak pemain kunci absen termasuk Jude Bellingham. Madrid menjaga keunggulan delapan poin dari Barcelona di klasemen La Liga.
Namun, di balik momen spesial Real Madrid itu, ada cerita menarik yang terjadi pada Arda Guler. Dia gagal mendapat menit bermain pada hari ulang tahunnya yang ke-19. Yuk simak ulasan lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Carlo Ancelotti 'Prank' Arda Guler

Arda Guler awalnya terlihat bakal punya momen penting pada perayaan ulang tahun ke-19. Carlo Ancelotti sempat meminta pemain asal Turki itu untuk menyudahi sesi pemanasan dan bersiap untuk mendapat menit bermain.
Namun, Ancelotti mengubah keputusan itu. Ancelotti berubah pikiran setelah gol Luka Modric. Pria asal Italia itu urung memberikan menit bermain pada Arda Guler usai Real Madrid bikin gol.
"Sebelum gol, saya ingin memainkan Arda Guler dan saya berubah pikiran setelah gol. Saya lebih memilih memainkan pemain yang lebih bertahan seperti Dani Ceballos," ucap Ancelotti dikutip dari situs resmi Real Madrid.
Ancelotti memainkan Ceballos pada menit ke-90, untuk menggantikan Brahim Diaz. Pergantian pemain itu memang ditujukan untuk menambah energi dalam situasi bertahan.
Bersabarlah, Arda Guler!

Carlo Ancelotti sadar betul bahwa apa yang terjadi pada Arda Guler bukan hal bagus. Arda Guler sudah siap masuk lapangan, akan tetapi rencana pergantian pemain diubah. Ancelotti mengklaim bahwa Arda Guler bisa menerima keputusan itu.
"Saya pikir dia memahaminya dengan baik dan jika tidak, tidak apa-apa," kata Ancelotti.
Arda Guler bergabung dengan Real Madrid pada awal musim 2023/2024. Dia mengalami beberapa cedera dan itu berdampak pada menit bermainnya yang minim. Di sisi lain, performa Brahim Diaz dan Jude Bellingham sama impresif. Mereka bermain untuk peran yang sama.
Sumber: Real Madrid
Klasemen La Liga 2023/2024
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 21 Januari 2026 12:17 -
Liga Spanyol 21 Januari 2026 11:17 -
Liga Spanyol 21 Januari 2026 11:07Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
-
Liga Champions 21 Januari 2026 10:48
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 15:08 -
Liga Spanyol 21 Januari 2026 15:01 -
Liga Italia 21 Januari 2026 14:50 -
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026 14:31 -
Liga Champions 21 Januari 2026 14:31 -
Liga Champions 21 Januari 2026 14:05
MOST VIEWED
- Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
- Barcelona Kantongi 2 Calon Pelatih Pengganti Hansi Flick, Salah Satunya Arteta
- Hasil Real Sociedad vs Barcelona: Berakhirnya Rentetan Kemenangan Blaugrana
- Sudah Nyaman di Leipzig, Jurgen Klopp Akhirnya Tutup Spekulasi Kepindahannya ke Real Madrid
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479631/original/069828100_1768983063-IMG-20260121-WA0004.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5272316/original/024386100_1751539843-20250703-Kenaikan_tarif_Ojol-ANG_2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5249740/original/043373900_1749695482-Thomas_Frank.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479473/original/093775400_1768979236-el_syifa.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479623/original/035064100_1768982816-1000115113.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479519/original/025905400_1768980854-1000939037.jpg)

