
Bola.net - - Bek Barcelona Gerard Pique mengaku dirinya terus melakukan aksi selebrasi yang provokatif pada fans Espanyol karena itu merupakan bentuk balasan terhadap mereka yang terus menghina dirinya dan keluarganya.
Barca bertandang ke RCDE Stadium, markas Espanyol, hari Minggu kemarin. Pertandingan tersebut berakhir dengan skor imbang 1-1.
Espanyol bisa mencetak gol lebih dahulu pada menit ke-66. Barca membalasnya pada menit 82 melalui tandukan Pique.
Usai mencetak gol, Pique lantas mendekatkan jarinya ke mulut dan mengisyaratkan para para fans Espanyol agar tak banyak omong. Selebrasi itu sendiri dilakukannya setelah ia dilaporkan ke RFEF terkait ucapannya pada Januari kemarin. Saat itu bek 31 tahun ini menyebut Espanyol berasal dari Cornella, area pinggiran kota Barcelona.
Pique pun melakukan pembelaan atas dua aksi selebrasinya itu. Ia menegaskan hal itu dilakukannya karena banyak fans yang menghinanya, namun mereka justru tak pernah dilaporkan ke RFEF.
Gerard Pique
"Merayakan gol itu istimewa setelah semua yang terjadi pada pekan lalu," kata bek Spanyol tersebut dikutip oleh Sky Sports News, usai pertandingan.
"Beberapa penggemar di sini telah mengarahkan penghinaan kepada saya dan keluarga saya untuk waktu yang lama. Saya mengatakan kepada mereka, secara umum, untuk diam, tapi mungkin seharusnya tidak melakukannya. Saya kenal banyak penggemar Espanyol yang baik. Mungkin itu seharusnya diarahkan ke klub atau pemiliknya karena tidak melaporkan hal-hal tertentu," terang Pique.
"Mereka berasal dari Cornella, seperti yang saya katakan tempo hari. Saya tahu itu menyakitkan dan saya menggunakan sarkasme untuk mengganggu mereka tapi mengatakan bahwa mereka bermain di Cornella bukan penghinaan, itu adalah fakta. Mereka mengeluh tentang hal itu dan melaporkan saya, tapi mereka tidak menyelidiki penghinaan terhadap keluarga saya. Itu tidak sopan. Paling tidak yang bisa kulakukan adalah membungkam fans Espanyol," ketusnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:49Hansi Flick Acungi Jempol Performa Marcus Rashford: Makin Hari, Makin Sip!
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:57Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 21-23 Oktober 2025
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:05
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:59 -
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:49 -
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:43 -
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:28 -
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:04 -
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 10:58
MOST VIEWED
- Xabi Alonso Ungkap Peluang Manchester United Gaet Endrick di Januari
- Formasi Eksperimen Hansi Flick: Trio Bardghji, Rashford, dan Yamal Siap Uji Taji di Barcelona vs Olympiacos
- Hasil Getafe vs Real Madrid: Tuan Rumah 2 Kartu Merah, Mbappe Tentukan Kemenangan
- Tak Bisa Berhenti Cetak Gol, Musim Ini Memang Musimnya Kylian Mbappe!
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...
















:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5387930/original/026756900_1761107563-viktor_gyokeres_selebrasi_arsenal_atletico_madrid_ap_alastair_grant.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5069813/original/026030700_1735371612-hg.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/4377670/original/075911800_1680174652-mayat-perempuan-tanpa-identitas-ditemukan-mengambang-di-kali-bekasi-20072022-214253.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5387881/original/013614700_1761106092-IMG_3649.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/3629518/original/030680300_1636605394-MV5BMWYyY2VmNjktM2JlOS00OWExLWFiNzQtYjZiZDQyYjU0MjI1XkEyXkFqcGdeQXVyMjI1OTQ2MjU_._V1_.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/4706405/original/047030500_1704368318-20240104-Cuaca_Ekstrim-ANG_1.jpg)

