
Bola.net - - Lionel Messi mengakui bahwa ia ingin para putranya mengikuti jejaknya sebagai pemain sepakbola. Tapi ia tidak akan memaksakan seandainya anak-anaknya punya keinginan lain dalam kehidupannya kelak.
Messi memiliki tiga anak yang semuanya laki-laki. Anak pertama, Tiago, sudah mulai menunjukkan tanda-tanda menyukai sepakbola meski baru saja masuk sekolah. Tiago bahkan sudah mengikuti gaya selebrasinya yang menunjukkan dua tangan menunjuk ke atas.
"Saya berharap tiga anak saya akan ikut terjun ke sepakbola, tapi saya tidak akan memaksa mereka. Saya tahu bahwa Tiago sangat suka bermain sepakbola. Saat ini dia sedang bersekolah di sekolah yang disiapkan Barca untuk anak-anak para pemain. Anak-anak saya tak pernah bertanya mengapa saya menunjuk ke langit setelah mencetak gol. Tapi suatu hari mereka mulai melakukannya karena melihat saya melakukannya lebih dulu," terang Messi kepada America TV.
Messi kemudian menjelaskan bahwa selebrasi yang dilakukannya adalah untuk mengenang neneknya; Celia. Messi sangat mencintai sang nenek yang meninggal sebelum sempat melihat Messi menjadi pemain profesional.
"Saya tak pernah melupakan nenek saya; Celia. Selebrasi itu saya lakukan sebagai bentuk terima kasih saya untuknya. Juga kepada Tuhan atas semua yang sudah Dia berikan kepada saya. Bukan cuma anugerah dalam hal sepakbola, tetapi dalam kehidupan saya. Tapi saya memang selalu mengingat Nenek Celia."
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 20 Januari 2026 17:00 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 16:45Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
-
Liga Champions 20 Januari 2026 16:26Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 10:21Gelandang Barcelona Ini Bakal Jadi Suksesor Casemiro di Manchester United?
-
Liga Champions 20 Januari 2026 08:25Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 20 Januari 2026 18:08 -
Liga Champions 20 Januari 2026 18:00 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 17:45 -
Liga Champions 20 Januari 2026 17:41 -
Bola Indonesia 20 Januari 2026 17:29 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 17:11
MOST VIEWED
- Hasil Real Sociedad vs Barcelona: Berakhirnya Rentetan Kemenangan Blaugrana
- Kritik untuk Vinicius Junior: Perilakunya Menyimpang dari Nilai Historis Real Madrid
- Xabi Alonso Dipecat Real Madrid, Klub Bundesliga Bergerak Mendekati
- Taktik Arbeloa Hadirkan Solusi untuk Masalah Lama di Lini Tengah Real Madrid
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478632/original/011756100_1768907216-Warga_Pati_gelar_aksi_di_depan_kantor_Bupati_Pati.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5452619/original/063632700_1766411191-Kepala_Departemen_Kebijakan_Makroprudensial_BI__Solikin_M._Juhro-4.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5446325/original/025310000_1765878759-_SUC__The_Founder5_II_-_Unfinished_Business_-_14122025_-_6D_-_1128.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478552/original/017456800_1768904588-Potongan_video_proses_pencarian_korban_pesawat_jatuh.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4873066/original/047832700_1719213109-Screenshot_20240624_123333_YouTube.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478486/original/020318500_1768903480-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_16.53.09.jpeg)

