
Bola.net - Jadwal pertandingan pekan ke-20 La Liga musim 2020/2021. Pekan ini bakal menjadi momen yang sangat menentukan bagi Real Madrid dan sang pelatih, Zinedine Zidane.
Real Madrid berada dalam posisi sulit usai kegagalan di Copa del Rey dan Supercopa de Espana. Madrid akan berjumpa Deportivo Alaves pada laga di Stadion de Mendizorroz.
Jika kalah, Madrid bakal makin terpuruk dan tertinggal dari Atletico Madrid di klasemen. Bahkan, lebih buruk lagi, bukan tidak mungkin Zinedine Zidane juga bakal kehilangan jabatannya di Real Madrid.
Real Madrid saat ini berada di posisi kedua dengan 37 poin. Madrid tertinggal tujuh poin dari Atletico Madrid yang masih punya satu laga tunda.
Lawan Mudah Barcelona
Barcelona menang atas Copa del Rey tengah pekan ini. Hasil ini menaikkan moral Jordi Alba dan kolega usai kegagalan di Supercopa de Espana. Barcelona punya modal apik untuk pekan ke-20 La Liga.
Barcelona akan berjumpa Elche di pekan ini. Bagi Barcelona, walau berstatus sebagai tim tamu, mereka punya peluang menang cukup besar. Sebab, performa tim tuan rumah tak cukup bagus.
Elche masih berada di papan bawah klasemen, posisi ke-17 dengan meraih 17 poin. Elche tidak pernah menang pada 12 laga terakhirnya di La Liga. Mereka tengah dalam performa yang tidak bagus.
Simak jadwal lengkap pekan ke-20 La Liga musim 2020/2021 di bawah ini ya Bolaneters.
Jadwal Liga Spanyol Pekan ke-20
Sabtu (23/1/2021)
- 03.00 WIB Levante vs Real Valladolid
- 20.00 WIB Huesca vs Villarreal
- 22.15 WIB Sevilla vs Cadiz
Minggu (24/1/2021)
- 00.30 WIB Real Sociedad vs Real Betis
- 03.00 WIB Deportivo Alaves vs Real Madrid
- 20.00 WIB Osasuna vs Granada
- 22.15 WIB Elche vs Barcelona
- 00.30 WIB Celta Vigo vs Eibar
- 03.00 WIB Atletico Madrid vs Valencia
Selasa (26/1/2021)
- 03.00 WIB Athletic Bilbao vs Getafe
Klasemen La Liga
Baca Ini Juga:
- Cerita Real Madrid yang Doyan Terpeleset Tanpa Sergio Ramos
- Wasit yang Beri Kartu Merah Messi Dinilai Juga Harus Dihukum, Ada Apa?
- Walah, Legenda Barcelona Ini Malah Kompori Messi Pindah ke PSG
- Ini Satu Hal Krusial yang Jadi Penentu Transfer Firpo dari Barcelona ke Milan
- Kalah dari Tim Gurem, Zidane Masih Aman dari Pemecatan
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 20:58
-
Tim Nasional 21 Oktober 2025 20:50
-
Tim Nasional 21 Oktober 2025 20:04
-
Tim Nasional 21 Oktober 2025 19:59
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 19:57
-
Tim Nasional 21 Oktober 2025 19:36
MOST VIEWED
- Hasil Getafe vs Real Madrid: Tuan Rumah 2 Kartu Merah, Mbappe Tentukan Kemenangan
- Hasil Barcelona vs Girona: Drama Kartu Merah Hansi Flick dan Gol Ronald Araujo Warnai Kemenangan Los Cules
- Lamine Yamal Berhenti Tanda Tangan untuk Fans Barcelona, Ada Masalah Apa?
- Tak Bisa Berhenti Cetak Gol, Musim Ini Memang Musimnya Kylian Mbappe!
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...