
Bola.net - - Klub Liga Spanyol, Real Madrid nampaknya masih penasaran dengan sosok Mauro Icardi. Tim berjuluk Los Blancos itu dikabarkan akan kembali menawar kapten Inter Milan itu di bursa transfer musim dingin nanti.
Real Madrid memang sudah lama dikabarkan tengah mencari striker baru. Mereka tidak puas dengan performa Karim Benzema yang tampil mandul musim lalu.
Salah satu nama yang mereka coba datangkan ke Bernabeu adalah Mauro Icardi. Namun mereka gagal mendapatkan sang penyerang, sehingga mereka merekrut Mariano Diaz sebagai gantinya.
Dilansir OK Diario, Real Madrid masih belum melupakan sosok Icardi. Mereka berencana untuk memboyong sang pemain ke Bernabeu di bulan Januari nanti.
Mengapa Real Madrid masih ingin mendatangkan Icardi? Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Performa Tidak Memuaskan
Alasan Real Madrid ingin kembali mengejar Icardi dikarenakan performa kedua penyerang mereka musim ini masih mengecewakan.
Karim Benzema yang masih dipercaya menjadi penyerang utama Los Blancos hanya mampu mencetak 5 gol di La Liga, sementara Mariano Diaz belum mebuat satupun gol di La Liga sejauh ini.
Berkat minimnya produktifitas gol mereka, Real Madrid terlempar dari empat besar klasemen La Liga saat ini. Alhasil mereka butuh penyerang berpengalaman untuk menyelamatkan posisi mereka, dan manajemen Madrid percaya bahwa Icardi adalah jawaban atas kesulitan mereka tersebut.
Bergerak Cepat
Real Madrid sendiri harus bergerak cepat untuk mendatangkan Icardi. Pasalnya pihak Inter Milan tengah mencoba untuk memperpanjang kontrak sang penyerang.
Namun hingga hari ini, masih belum ada progress yang berarti dalam perpanjangan kontrak Icardi. Alhasil peluang mereka untuk mendapatkan penyerang Timnas Argentina itu masih terbuka lebar.
Untuk itu manajemen El Real dikabarkan akan segera menemui perwakilan Icardi untuk membahas kemungkinan transfer sang pemain di bulan Januari nanti.
Harga Mahal
Menurut laporan yang beredar di Italia, Icardi memiliki klausul rilis bernilai sekitar 120 juta Euro.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:57
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 21-23 Oktober 2025
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:27
Man of the Match Union Saint-Gilloise vs Inter Milan: Denzel Dumfries
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:59
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:49
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:43
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:28
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:04
-
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 10:58
MOST VIEWED
- Xabi Alonso Ungkap Peluang Manchester United Gaet Endrick di Januari
- Formasi Eksperimen Hansi Flick: Trio Bardghji, Rashford, dan Yamal Siap Uji Taji di Barcelona vs Olympiacos
- Hasil Getafe vs Real Madrid: Tuan Rumah 2 Kartu Merah, Mbappe Tentukan Kemenangan
- Tak Bisa Berhenti Cetak Gol, Musim Ini Memang Musimnya Kylian Mbappe!
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...