
Bola.net - Sebuah tekad diungkapkan oleh Juan Mata. Playmaker Manchester United itu siap untuk menjadi sosok yang membimbing skuat muda Manchester United.
Mulai musim ini, Ole Gunnar Solskjaer mulai merevolusi skuat Manchester United. Pelatih 47 tahun itu mulai banyak melibatkan banyak pemain muda di skuat utama Setan Merah.
Tak ayal, mayoritas pemain Manchester United saat ini dipenuhi pemain muda. Hanya ada segelintir pemain yang berusia di atas 30 tahun, salah satunya Juan Mata.
Mata sendiri mengaku senang masih terlibat di skuat yang relatif muda ini. "Rasanya menyenangkan bermain di tim ini, karena para pemain muda ini penuh dengan energi dan juga hal-hal positif," buka Mata kepada United Review.
Baca komentar lengkap sang playmaker di bawah ini.
Bakat Besar
Mata menilai bahwa pemain-pemain muda yang dimiliki Manchester United saat ini memiliki kualitas yang sangat luar biasa.
Untuk itu ia meyakini para pemain muda ini bisa berkembang menjadi pemain yang penting bagi Setan Merah di masa depan.
"Saat ini kami memiliki banyak sekali pemain muda, dan mereka semua punya kepribadian dan kualitas yang berbeda-beda. Secara keseluruhan, mereka adalah pemain-pemain yang menyenangkan dan saya tidak sabar melihat bagaimana mereka akan berkembang nantinya."
Siap Jadi Mentor
Mata juga menilai bahwa para pemain muda ini butuh bimbingan agar karir mereka bisa berkembang dengan optimal. Sebagai pemain senior di MU saat ini, Mata mengaku siap mengemban tanggung jawab tersebut.
"Mereka semua tahu bahwa saya ada di sini untuk membantu mereka. Saya pernah berada di posisi mereka saat ini, sehingga sangat penting bagi mereka untuk mempersiapkan diri dengan sebaik mungkin."
"Mereka harus memperkuat fisik dan mental mereka, karena mereka akan menghadapi banyak tantangan di masa depan. Saya juga berharap mereka bisa menemukan konsistensi, karena itu sangat dibutuhkan di dunia sepakbola profesional." ujarnya.
Menang Besar
Pada akhir pekan kemarin, Manchester United berhasil meraih kemenangan melawan Watford.
Setan Merah berhasil menghempaskan The Hornets dengan skor 3-0.
(United Review)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 9 Januari 2026 19:58Man United Cari Manajer Baru, Nama Eddie Howe Terus Disebut-sebut
-
Liga Inggris 9 Januari 2026 19:31Melihat Arsenal Frustrasi Ditahan Liverpool, Bukti Alotnya Perburuan Gelar!
-
Liga Inggris 9 Januari 2026 18:57Viktor Gyokeres Justru Jadi Tanda Tanya di Lini Depan Arsenal
-
Liga Inggris 9 Januari 2026 17:55Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 10 Januari 2026 06:25 -
Bola Dunia Lainnya 10 Januari 2026 06:00 -
Bola Dunia Lainnya 10 Januari 2026 06:00 -
Bola Indonesia 10 Januari 2026 05:30 -
Liga Italia 10 Januari 2026 05:00 -
Asia 10 Januari 2026 04:30
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 3 Pemain yang Bisa Cabut dari Arsenal pada Bursa T...
- 6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jend...
- 6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
- 4 Pelatih yang Bisa Diboyong Chelsea jika Enzo Mar...
- 10 Pemain dengan Gaji Termahal di Piala Afrika 202...
- 4 Opsi Transfer Darurat Manchester United Usai Bru...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5467594/original/049341700_1767923865-AP26008748936973.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5416109/original/025665300_1763442008-camp_nou_barcelona.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5468718/original/027692900_1767977256-Banjir_di_Kota_Kudus.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5467554/original/048236200_1767922085-AP26008790691099.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5468716/original/097953600_1767975768-Longsor_di_kawasan_wisata_religi_Sunan_Muria.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5468706/original/088317200_1767974203-Kakek_Masir_bebas_dari_penjara.jpg)
