
Bola.net - - Kekalahan dalam laga lanjutan La Liga hari Minggu (7/10) dini hari tadi sudah cukup menyakitkan bagi Real Madrid. Tambahan kabar buruk atas cedera dua bintangnya membuat luka tersebut semakin terasa perih.
Menghadapi tim promosi, Deportivo Alaves, Real Madrid di luar dugaan tumbang dengan skor tipis 0-1. Dengan demikian, Los Merengues kini mengoleksi empat hasil buruk tanpa kemenangan.
Rentetan torehan negatif tersebut membuat posisi sang pelatih, Julen Lopetegui, semakin terpojok. Walau masih baru, namu Pria berumur 52 tahun itu tetap tak bisa menghindari rumor mengenai pemecatannya.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Pergantian Pemain
Dalam posisi harus mencetak gol, Julen Lopetegui justru membuat publik mengernyitkan dahi. Sebab, ia menarik keluar dua pemain penting di lini depan, Karim Benzema dan Gareth Bale.
Pertama-tama, Lopetegui menarik keluar Benzema untuk digantikan dengan Mariano Diaz. Pergantian itu dilakukan saat babak kedua baru saja dilangsungkan.
Gareth Bale bermain lebih lama ketimbang Benzema. Ia baru digantikan oleh Vinicious Junior saat pertandingan tinggal menyisakan 10 menit dari waktu normal.
Cedera
Usai pertandingan, Lopetegui lalu menjelaskan alasan dibalik keputusan pergantian pemain itu. Mantan nahkoda timnas Spanyol tersebut mengungkapkan bahwa keduanya mengalami cedera.
"Karim dan Gareth mengalami cedera, sehingga kami harus membuat keputusan untuk pergantian," ujar Lopetegui seperti yang dikutip dari Goal.
"Begitulah sepak bola, memang seperti itu adanya.Dan hari ini semua hal negatif keluar. Kami akan menjalani jeda internasional sekarang, jadi kami bisa kembali kepada apa yang harus dilakukan," pungkasnya.
Hingga saat ini, belum diketahui sampai kapan Benzema dan Bale harus menepi dari lapangan. Usai jeda internasional, Los Merengues akan kembali beraksi dengan menghadapi Levante di laga lanjutan La Liga.
Saksikan Juga Video Ini
Rangkuman hasil laga pekan kedelapan La Liga Minggu (7/10) dini hari tadi bisa disaksikan melalui tautan video di bawah ini.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 05:51 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:03Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 07:05 -
Liga Champions 21 Januari 2026 06:51 -
Liga Champions 21 Januari 2026 06:40 -
Liga Champions 21 Januari 2026 06:17 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:51 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 05:30
MOST VIEWED
- Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
- Barcelona Kantongi 2 Calon Pelatih Pengganti Hansi Flick, Salah Satunya Arteta
- Hasil Real Sociedad vs Barcelona: Berakhirnya Rentetan Kemenangan Blaugrana
- Sudah Nyaman di Leipzig, Jurgen Klopp Akhirnya Tutup Spekulasi Kepindahannya ke Real Madrid
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478863/original/039458700_1768954137-1000521557.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478808/original/008534300_1768926875-korupsi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478859/original/052143600_1768953494-PHOTO-2026-01-20-17-52-53.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478850/original/074948800_1768950343-IMG_5420.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/3938377/original/044594100_1645165608-20220218-Waspada_Cuaca_Ekstrem_di_Jakarta-8.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478848/original/072098400_1768948523-IMG_5436.jpg)

