
Bola.net - Kakak Paul Pogba, Mathias Pogba mengaku bahwa dirinya mengharapkan yang terbaik bagi karier adiknya menyusul rumor ketertarikan beberapa klub terhadap gelandang Manchester United tersebut.
Pogba telah lama dihubungkan dengan pintu keluar Old Trafford. Beberapa waktu lalu gelandang asal Prancis tersebut mengakui bahwa ia ingin mencari tantangan baru di klub lain.
Real Madrid dan Juventus disebut-sebut menjadi dua klub yang paling serius menginginkan tanda tangan Pogba. Di sisi lain, United tak akan bersedia melepas gelandang 26 tahun tersebut dengan harga murah.
Pengakuan Mathias Pogba
Mathias Pogba baru saja resmi melanjutkan kariernya di Spanyol usai bergabung dengan klub kasta keempat, Manchego Ciudad Real.
Meski demikian, Mathias menegaskan bahwa kepindahan dirinya ke Spanyol tak ada hubungannya dengan masa depan Paul Pogba.
"Semua hanyalah rumor untuk saat ini dan saya tak bisa berbuat banyak. Saya di Spanyol karena saya ingin dan tak ada hubungannya dengan kemungkinan adik saya pindah," ujar Mathias Pogba kepada AS.
"Kami [keluarga] tetap tenang menyikapi rumor tersebut. Jika Paul pindah ke Madrid atau tidak, maka jadinya memang seperti itu," tambahnya.
Harapan untuk Paul Pogba
Lebih lanjut, Mathias Pogba juga mengutarakan harapan dirinya untuk masa depan sang adik, termasuk jika memang bergabung dengan Real Madrid.
"Saya merasa adik saya bisa membantu semua tim, jika ia datang ke Madrid, maka itu ia lakukan untuk membantu tim," tutur Mathias Pogba.
"Saya selalu menginginkan yang terbaik baginya. Jika dia merasa Real Madrid adalah klub terbaik baginya. maka dia akan datang," tukasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 20 Januari 2026 20:00Madrid vs Monaco: Ujian Arbeloa, Reuni Mbappe, dan Angkernya Bernabeu
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 20 Januari 2026 21:09 -
Liga Champions 20 Januari 2026 21:04 -
Liga Champions 20 Januari 2026 20:55 -
Liga Champions 20 Januari 2026 20:49 -
Liga Champions 20 Januari 2026 20:17 -
Bola Indonesia 20 Januari 2026 20:14
MOST VIEWED
- Hasil Real Sociedad vs Barcelona: Berakhirnya Rentetan Kemenangan Blaugrana
- Kritik untuk Vinicius Junior: Perilakunya Menyimpang dari Nilai Historis Real Madrid
- Xabi Alonso Dipecat Real Madrid, Klub Bundesliga Bergerak Mendekati
- Taktik Arbeloa Hadirkan Solusi untuk Masalah Lama di Lini Tengah Real Madrid
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5357559/original/067046200_1758532798-10.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478699/original/008256800_1768912854-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_19.21.37.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478009/original/020523300_1768887815-pati6.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477533/original/029468100_1768839719-3.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478016/original/062089100_1768888137-3.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5474068/original/070100900_1768465910-PHOTO-2026-01-15-14-38-29.jpg)

