
Bola.net - - Vincenzo Montella telah menjalani debut karir kepelatihannya di Spanyol. Pada Minggu (7/1) dini hari WIB, Montella memimpin Sevilla menjamu Real Betis di pekan ke-18 La Liga musim 2017/18 ini.
Meskipun bermain di kandang sendiri, Stadion Ramon Sanchez Pizjuan, Sevilla tidak mampu meraih hasil maksimal. Tiga poin melayang begitu saja. Jesus Navas dan kolega harus rela menelan kekalahan dengan skor 3-5 dari Betis.
Hasil tersebut tentu saja tidak sesuai dengan keinginan Montella. Apalagi, dia mengklaim jika Sevilla bermain cukup baik. Montella pun menilai hasilnya tidak cukup adil dan membuatnya merasa sedih.
"Menurut saya hasilnya agak tidak adil, tapi klub akan melakukan lebih banyak lagi pekerjaan. Meskipun begitu, hasil ini sangat mengganggu saya dan membuat saya merasa sedih," ucap Montella.
Terlepas dari hasil yang didapatkan, eks pelatih AC Milan merasa bahwa laga Sevilla kontra Real Betis berjalan cukup seru. Ada delapan gol yang tercipta di laga tersebut. Itu adalah tanda bahwa kedua tim tampil menyerang dan terbuka.
"Kami memainkan babak pertama yang hebat. Kami harusnya bisa mencetak gol lebih banyak. Tapi, kami justru membiarkan mereka mencetak gol. Pertandingan sudah berbeda di babak kedua. Saya tidak tahu mengapa laga tidak bisa mengalir," ulas Montella.
Setelah kalah di laga debut, Montella punya kans untuk segera memperbaiki catatan pertandingannya di Spanyol. Pada Jum'at (12/1) dini hari WIB, Sevilla akan berjumpa Cadiz di ajang Copa del Rey.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 3 November 2025 14:48 -
Liga Spanyol 3 November 2025 14:30Lamine Yamal Dekati Rekor Gol Kylian Mbappe Setelah Bersinar Lawan Elche
-
Liga Spanyol 3 November 2025 14:15 -
Liga Spanyol 3 November 2025 05:41Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor La Liga 2025/2026
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 4 November 2025 04:26 -
Liga Champions 4 November 2025 03:29 -
Liga Champions 4 November 2025 02:29 -
Liga Champions 4 November 2025 01:29 -
Piala Dunia 4 November 2025 00:55 -
Tim Nasional 3 November 2025 23:20
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor La Liga 2025/2026
- Barcelona Siap Permanenkan Rashford, tapi Terbentur Satu Syarat Berat Ini!
- Rapor Pemain Barcelona vs Elche: Rashford Kembali Tajam, Yamal Bangkit dari Patah Hati
- Hasil Barcelona vs Elche: Yamal dan Rashford Nyekor, Blaugrana Kembali ke Jalur Kemenangan
HIGHLIGHT
- 4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben A...
- Dari Buffon hingga Ronaldo: 7 Legenda Dunia yang T...
- 6 Striker Mematikan Incaran Barcelona untuk Gantik...
- 12 Pemain yang Pernah Membela Real Madrid dan Juve...
- Real Madrid Siap Cuci Gudang? 4 Pemain Ini Bisa Pe...
- 3 Pemain Terbaik Versi Zlatan Ibrahimovic: Messi N...
- Terancam Gagal ke Piala Dunia, 6 Pemain Inggris In...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5401540/original/098843700_1762192890-Jonan_Prabowo.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5401534/original/075602500_1762190662-Ignasius.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5401513/original/064027400_1762183165-Mantan_Menhub.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5401256/original/040766500_1762161716-harsiwi_achmad.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/2913252/original/006053400_1568693352-WhatsApp_Image_2019-09-17_at_10.57.35_AM.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4016804/original/046265400_1652067919-KPK_4.jpeg)

