
Bola.net - - Kiper Real Madrid, Keylor Navas mengatakan bahwa kemenangan atas Espanyol sangat penting untuk mengembalikan kepercayaan diri mereka sebelum menyongsong jeda internasional dan sisa musim ini.
Real Madrid memiliki kampanye yang sulit di awal musim ini. Tim asuhan Zinedine Zidane itu beberapa kali gagal meraih poin penuh saat bermain di kandang sendiri, Santiago Bernabeu yang membuat mereka terpaksa tertinggal cukup jauh dari Barcelona yang ada di puncak klasemen.
Karena itu, kemenangan atas Espanyol di Bernabeu dengan skor 2-0 lewat dua gol Isco ini sangat disyukuri oleh Navas. Selain meraih tiga poin, kemenangan ini dia sebut juga membantu mengembalikan kepercayaan diri timnya.
"Kami memiliki beberapa pertandingan tanpa kemenangan di kandang dan hari ini kami bermain baik, mencetak dua gol, dan kami mendapat tiga poin yang memberi kami kepercayaan diri menuju jeda internasional," ujarnya.
"Ini selalu penting untuk mencatatkan clean sheet, kami melakukannya dan kami senang. Saya sangat bahagia untuk mewakili Real Madrid di stadion ini. Ini keistimewaan dan saya berharap bertahan bertahun-tahun," tambahnya.
Pekan ini, banyak pemain Real Madrid yang akan meninggalkan pusat latihan tim dan bergabung dengan tim nasional untuk jeda internasional, salah satunya adalah Keylor Navas.
"Ini selalu menjadi motivasi untuk pergi bersama tim nasional, kami akan mewakili negara kami dan itu adalah pertandingan yang indah," lanjutnya.
"Dan ketika kami kembali kami akan melakukannya dengan motivasi yang sama, karena untuk memenangkan gelar kami selalu harus fokus untuk mendapatkan poin semaksimal mungkin," tandasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 21 Januari 2026 12:17 -
Liga Spanyol 21 Januari 2026 11:17 -
Liga Spanyol 21 Januari 2026 11:07Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
-
Liga Champions 21 Januari 2026 10:48
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 13:42 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 13:30 -
Liga Italia 21 Januari 2026 13:29 -
Liga Champions 21 Januari 2026 13:21 -
Liga Champions 21 Januari 2026 12:48 -
Liga Spanyol 21 Januari 2026 12:17
MOST VIEWED
- Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
- Barcelona Kantongi 2 Calon Pelatih Pengganti Hansi Flick, Salah Satunya Arteta
- Hasil Real Sociedad vs Barcelona: Berakhirnya Rentetan Kemenangan Blaugrana
- Sudah Nyaman di Leipzig, Jurgen Klopp Akhirnya Tutup Spekulasi Kepindahannya ke Real Madrid
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479406/original/094503800_1768977537-IMG_5499.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479367/original/064115100_1768975729-IMG-20260121-WA0044.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4571980/original/096727300_1694494346-364947854_988712392388985_468280612060778233_n.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478065/original/018458500_1768890334-ibu.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5479356/original/013937200_1768975045-puluhan-siswa-di-kulon-progo-diduga-keracunan-mbg-3a1f73.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5280954/original/009632900_1752299185-c1c8ad8b-1c19-4eff-8aa1-bdcf76216eea.jpg)

