
Bola.net - Manajemen Real Madrid tidak tutup mata dengan performa ciamik Vinicius Junior belakangan ini. Kubu Los Blancos dilaporkan mulai menyiapkan kontrak baru untuk sang winger.
Dua musim terakhir, Vinicius kerap mendapatkan kritikan. Di bawah asuhan Zinedine Zidane, winger asal Brasil ini kesulitan untuk menunjukkan performa terbaiknya.
Namun di musim ini, Vinicius mendadak gacor di bawah asuhan Carlo Ancelotti. Sang winger tercatat mengemas sembilan gol dan lima assist dari 14 penampilan di musim ini.
Fabrizio Romano mengklaim bahwa performa Vinicius ini menarik perhatian manajemen Madrid. Mereka berencana untuk memagari sang winger dengan kontrak baru.
Simak situasi kontrak baru Vinicius selengkapnya di bawah ini.
Langkah Proteksi
Menurut laporan tersebut, kontrak baru untuk Vinicius merupakan langkah proteksi dari manajemen Real Madrid untuk sang winger.
Ini disebabkan Vinicius kontraknya masih cukup panjang di Madrid. Ia masih akan membela Los Blancos hingga tahun 2025 mendatang.
Namun dengan performanya yang ciamik ini, banyak klub mulai melirik untuk membajaknya. Itulah mengapa Madrid menilai kontrak baru harus segera diberikan untuk sang winger.
Naik Gaji
Sebagai kompensasi kontrak baru bagi Vinicius, sang winger dilaporkan akan mendapatkan kenaikan gaji yang cukup besar.
Saat ini Vinicius merupakan salah satu pemain dengan gaji terkecil di Madrid. Ia mendapatkan 4 juta Euro per tahun atau sekitar 83 ribu euro per pekan.
Nah untuk itu sang winger akan diberikan kenaikan gaji yang cukup besar meski Romano tidak menjelaskan secara detail berapa kenaikan kontrak Vinicius.
Laga Berikutnya
Vinicius masih akan menjadi andalan Real Madrid di tengah pekan ini.
El Real dijadwalkan akan menghadapi Shakhtar Donetsk di lanjutan fase grup UCL.
Klasemen La Liga
(Fabrizio Romano)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 05:51 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:03Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 06:40 -
Liga Champions 21 Januari 2026 06:17 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:51 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 05:30 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:29 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:27
MOST VIEWED
- Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
- Barcelona Kantongi 2 Calon Pelatih Pengganti Hansi Flick, Salah Satunya Arteta
- Hasil Real Sociedad vs Barcelona: Berakhirnya Rentetan Kemenangan Blaugrana
- Sudah Nyaman di Leipzig, Jurgen Klopp Akhirnya Tutup Spekulasi Kepindahannya ke Real Madrid
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478850/original/074948800_1768950343-IMG_5420.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/3938377/original/044594100_1645165608-20220218-Waspada_Cuaca_Ekstrem_di_Jakarta-8.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478848/original/072098400_1768948523-IMG_5436.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478781/original/040950500_1768923114-11.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478819/original/069986000_1768929823-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_22.57.56.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)

