
Bola.net - Jurnalis Marca, Luis F. Rojo, membuat laporan bahwa Barcelona kini berada dalam krisis. Tidak ada saling percaya antar figur penting di klub. Bahkan, krisis ini diklaim paling besar dalam beberapa tahun.
Barcelona tampak tidak meyakinkan sejak awal musim 2019/2020 dimulai. Ada rasa kecewa karena dua musim beruntun gagal di Liga Champions, karena kalah dramatis dari AS Roma dan Liverpool.
Sukses Barcelona menguasai La Liga tidak mampu menjadi meredakan rasa kecewa klub. Kekalahan di final Copa del Rey musim 2018/2019 atas Valencia menjadi beban tambahan bagi Barcelona.
Para pemain diklaim tidak percaya pada kinerja Ernesto Valverde, yang kemudian dipecat. Namun, ada juga tudingan pada Eric Abidal tidak becus mengelola tim. Josep Maria Bartomeu pun terlibat dalam pusaran konflik.
Hasil Buruk dan Pemecatatan Valverde
Luis F. Rojo mengatakan bahwa hasil buruk merupakan pemicu awal krisis Barcelona. Lalu, Ernesto Valverde dipecat pada Januari 2020 lalu. Dua faktor itulah yang membuat internal Barcelona mulai memanas.
"Klub dalam masa kelam, yang semuanya memuncak pada hari Selasa ketika Lionel Messi berhadapan dengan Eric Abidal di media sosial," kata Luis F. Rojo dikutip dari Marca.
Lionel Messi yang biasanya tenang tiba-tiba membuat pernyataan di media sosial. La Pulga menyerang Direktur Olahraga, Eric Abidal, yang membuat pernyataan ada pemain yang tidak punya komitmen pada klub dan ingin Valverde dipecat.
Eric Abidal memang tidak menyebut nama Lionel Messi, juga nama pemain Barcelona lain. Akan tetapi, tidak bisa dipungkiri bahwa Lionel Messi yang disorot ketika Barcelona sedang dalam krisis.
"Messi dengan tegas meminta Abidal untuk khawatir tentang tugasnya sendiri," kata Luis F. Rojo
Josep Maria Bartomeu vs Eric Abidal
Krisis di Barcelona dipastikan kian rumit. Sebab, tidak ada rasa saling percaya antar figur penting di klub. Bahkan, Presiden Josep Maria Bartomeu pun disebut tidak percaya pada kerja Eric Abidal.
Bartomeu kesal dengan kegagalan Eric Abidal membawa pulang Xavi Hernandez untuk menjadi pelatih baru. Padahal, Bartomeu sangat ingin sang mantan kapten Barcelona itu menjadi pengganti Valverde. Namun, klub kemudian memutuskan menunjuk Quique Setien sebagai pelatih baru.
Selain itu, Bartomeu juga kecewa dengan Eric Abidal karena klub gagal mendapat penyerang baru di bursa transfer Januari 2020. Padahal, Barcelona kehilangan Luis Suarez sampai akhir musim.
"Barcelona sekarang berada dalam situasi di mana tak seorang pun mempercayai siapa pun, dan ketegangan menjadi tinggi," kata Luis F. Rojo.
Hubungan Panas di Ruang Ganti
Bukan hanya di level elit, Luis F. Rojo juga melaporkan ada hubungan yang panas di ruang ganti. Beberapa pemain senang dengan dipecatnya Valverde, seperti Sergio Busquets, Ivan Rakitic, dan Arturo Vidal.
"Tetapi sebagian besar pemain memiliki hubungan yang baik dengan Valverde," kata Luis F. Rojo.
Bahkan, berdasar pada laporan dari AS, sempat terjadi pertengkaran antar pemain pada sesi latihan Barcelona. Momen tersebut terjadi pekan lalu. Tidak disebut nama pemain tersebut, tetapi pemain itu punya pengaruh besar di tim.
"Barcelona memiliki masalah besar, dan mereka sepertinya tidak akan selesai dalam waktu cepat," kata Luis F. Rojo.
Sumber: Marca
Baca Ini Juga:
- El Clasico dan Masalah Internal Barcelona: Alasan Ernesto Valverde Dipecat?
- Buka-bukaan, Barcelona Ternyata Tidak Pernah Sodorkan Tawaran untuk Xavi?
- Terungkap, Lionel Messi Akhir-Akhir Ini Paksakan Tampil dalam Kondisi Cedera
- Beberapa Pemain yang Bisa Direkrut Barcelona untuk Gantikan Dembele, Siapa Saja?
- Barcelona Bisa Cari Pengganti Dembele Meski Bursa Transfer Telah Ditutup
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 22 Oktober 2025 23:08
Dean Huijsen Beri Sinyal Comeback di El Clasico Kontra Barcelona
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 14:37
Ousmane Dembele Dukung Mbappe Raih Ballon dOr: Dia Layak Dapat!
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 05:37
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 05:00
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 04:38
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 04:25
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 04:22
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 04:19
MOST VIEWED
- Xabi Alonso Ungkap Peluang Manchester United Gaet Endrick di Januari
- Formasi Eksperimen Hansi Flick: Trio Bardghji, Rashford, dan Yamal Siap Uji Taji di Barcelona vs Olympiacos
- Hasil Getafe vs Real Madrid: Tuan Rumah 2 Kartu Merah, Mbappe Tentukan Kemenangan
- Tak Bisa Berhenti Cetak Gol, Musim Ini Memang Musimnya Kylian Mbappe!
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...