
Bola.net - - Lionel Messi kembali menorehkan catatan hebat dalam kariernya. La Pulga baru saja mencetak gol ke-600 dalam kariernya bersama klub dan timnasnya. Gol itu ia cetak saat Barca menjamu Atletico Madrid di Camp Nou.
Secara keseluruhan, Messi sudah mencetak 539 gol bagi Barcelona dan 61 gol bagi Argentina. Untuk mencetak 600 gol itu, Messi membutuhkan 747 pertandingan. Ia mencetak 539 gol dalam 624 pertandingan bersama Barca, serta 61 gol dalam 123 pertandingan bersama timnas Argentina.
Gol ke-600 Messi itu sendiri dicetak dengan sangat indah. Mendapat tendangan bebas di luar kotak penalti, Messi melepas tembakan keras yang bersarang di pojok atas tiang jauh.
Messi mencetak gol pertamanya bagi Barca pada 2005, ke gawang Albacete. Ia kemudian terus menambah pundi-pundi golnya hingga bisa menjadi top skorer sepanjang masa Barcelona pada 2015, melewati legenda Barca; Paulinho Alcantara yang punya catatan 369 gol.
Musim ini saja, Messi sudah mencetak 32 gol. 24 gol ia cetak di La Liga, 4 gol di Liga Champions, 5 gol di Copa del Rey dan 2 gol di Supercopa de Espana.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:49
Hansi Flick Acungi Jempol Performa Marcus Rashford: Makin Hari, Makin Sip!
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:57
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 21-23 Oktober 2025
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 17:30
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 17:21
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 17:21
-
News 22 Oktober 2025 17:17
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 17:12
-
Liga Italia 22 Oktober 2025 16:56
MOST VIEWED
- Xabi Alonso Ungkap Peluang Manchester United Gaet Endrick di Januari
- Formasi Eksperimen Hansi Flick: Trio Bardghji, Rashford, dan Yamal Siap Uji Taji di Barcelona vs Olympiacos
- Hasil Getafe vs Real Madrid: Tuan Rumah 2 Kartu Merah, Mbappe Tentukan Kemenangan
- Tak Bisa Berhenti Cetak Gol, Musim Ini Memang Musimnya Kylian Mbappe!
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...