
Bola.net - Luis Suarez menahan selebrasinya ketika membobol gawang Barcelona untuk Atletico Madrid. Striker Uruguay ini tampak ingin menghargai riwayatnya dengan Blaugrana.
Minggu (3/10/2021) dini hari WIB, Barcelona takluk 0-2 dalam lawatan ke Wanda Metropolitano. Atletico tampil tangguh di kandang sendiri dengan pertahanan kukuh dan serangan mematikan.
Gol pertama Atletico dicetak oleh Thomas Lemar, bermula dari assist Suarez. Lalu, Suarez mencetak golnya sendiri di ujung babak pertama untuk membungkam perlawanan Barca.
Dengan satu gol dan satu assist, Suarez layak dinobatkan sebagai pemain terbaik laga tersebut. Nahasnya, kegemilangan Suarez justru seolah-olah menelanjangi Barca.
Dibuang karena terlalu tua
Suarez jadi korban keputusan kejam Barcelona dan Ronald Koeman di akhir musim 2019/20. Tanpa alasan yang jelas, Koeman tiba-tiba mengesampingkan Suarez.
Striker Uruguay ini terpaksa meninggalkan Barca dengan cara yang tidak terhormat. Suarez dianggap sudah terlalu tua dan tidak cocok dengan gaya main yang diinginkan Koeman.
Keputusan ini terbilang aneh, khususnya karena Suarez tampak masih bisa bermain di level top. Dia terbukti masih bisa mencetak gol.
Terbukti, Suarez jadi salah satu pemain terpenting Atletico dalam keberhasilan menjuarai La Liga musim 2020/21 lalu.
Kesalahan berlapis Barca
Performa apik Suarez berlanjut sampai musim ini. Secara tidak langsung, Suarez adalah bukti kesalahan fatal Barca di banyak level.
Mereka melepas Suarez karena menganggapnya terlalu tua. Anehnya, Barca justru merekrut Sergio Aguero yang sudah 33 tahun dan rentan cedera.
Barca juga membuat kesalahan besar dengan melepas Suarez ke Atletico, direct rival di La Liga. Seharusnya, Barca mencoba melepas Suarez ke liga lain.
Kini Suarez justru kembali menghantui Barcelona, jadi momok nyata kesalahan besar Blaugrana.
Sumber: Marca, Bola
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 20 Januari 2026 20:49 -
Liga Champions 20 Januari 2026 17:00 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 16:45Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
-
Liga Champions 20 Januari 2026 16:26Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
-
Liga Spanyol 20 Januari 2026 16:01Mantan Pemain Real Madrid Sebut Vinicius Bisa Bangkit dengan Cara Ini
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 02:13 -
Liga Champions 21 Januari 2026 00:58 -
Liga Champions 21 Januari 2026 00:36 -
Liga Champions 21 Januari 2026 00:22 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:19 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:00
MOST VIEWED
- Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
- Barcelona Kantongi 2 Calon Pelatih Pengganti Hansi Flick, Salah Satunya Arteta
- Hasil Real Sociedad vs Barcelona: Berakhirnya Rentetan Kemenangan Blaugrana
- Sudah Nyaman di Leipzig, Jurgen Klopp Akhirnya Tutup Spekulasi Kepindahannya ke Real Madrid
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)

