
Bola.net - - Kemenangan Real Madrid atas Real Betis harus dibayar ekstra mahal dengan cedera yang dialami bek kiri mereka; . Bek asal Brasil itu mengalami cedera pada awal babak pertama dan harus digantikan dengan Theo Hernandez.
Menurut Direktur Hubungan Institusional Real Madrid, Emilio Butragueno, cedera yang dialami Marcelo terlihat buruk. Meski masih belum bisa memastikan berapa lama Marcelo akan cedera, namun Butragueno menyebut diagnosa awal sepertinya mengindikasikan Marcelo harus menepi cukup lama.
"Kita harus menunggu dulu dan melihat apa kata dokter nanti. Marcelo harus meninggalkan lapangan. Kabar yang saya terima cukup buruk, sangat buruk. Dalam 48 jam, kita akan tahu seberapa parah cedera yang dialami oleh Marcelo," terang Butragueno kepada AS.
Selain Marcelo, Nacho Fernandez juga sempat mengalami cedera pada akhir pertandingan. Namun untungnya, Nacho bisa bermain kembali dan ternyata tidak mengalami cedera berarti.
"Nacho juga sempat terjatuh cedera, dia seperti tak bisa bermain lagi. Tapi dia bisa bangkit dan merasa normal lagi. Semoga cederanya tidak parah."
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 22 Oktober 2025 16:56
Luka Modric Akui Eks Real Madrid Ini Jadi Alasan Utamanya Pindah ke AC Milan
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 17:21
-
News 22 Oktober 2025 17:17
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 17:12
-
Liga Italia 22 Oktober 2025 16:56
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 16:29
-
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 16:12
MOST VIEWED
- Xabi Alonso Ungkap Peluang Manchester United Gaet Endrick di Januari
- Formasi Eksperimen Hansi Flick: Trio Bardghji, Rashford, dan Yamal Siap Uji Taji di Barcelona vs Olympiacos
- Hasil Getafe vs Real Madrid: Tuan Rumah 2 Kartu Merah, Mbappe Tentukan Kemenangan
- Tak Bisa Berhenti Cetak Gol, Musim Ini Memang Musimnya Kylian Mbappe!
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...