
Bola.net - Legenda sepak bola Inggris, Steve McManaman, menilai Marcus Rashford termasuk beruntung bisa bergabung dengan Barcelona. Sang penyerang Manchester United itu resmi memulai petualangan baru di La Liga lewat kesepakatan pinjaman pada musim panas ini.
Manchester United sendiri tengah melalui periode sulit di Premier League, di mana musim perdana Ruben Amorim berakhir di posisi ke-15 klasemen. Meski performanya menurun dalam dua musim terakhir, Barcelona tetap melihat potensi besar dalam diri Rashford.
Ia diharapkan mampu memberikan dimensi berbeda di lini serang klub asal Catalan tersebut. Bagi Rashford, ini adalah kesempatan emas untuk membuktikan diri di panggung besar Eropa.
Namun, tantangan yang menanti di Camp Nou tidak akan mudah, mengingat ketatnya persaingan di lini depan. McManaman pun mengingatkan Rashford agar langsung memberi impresi positif.
McManaman: Rashford Punya Agen Hebat

McManaman menganggap kepindahan Rashford ke Barcelona sebagai langkah yang luar biasa. Menurutnya, sang penyerang mendapat keuntungan besar di tengah performa yang belum konsisten.
Ia menilai keberhasilan Rashford mendarat di Camp Nou tak lepas dari kerja cerdas sang agen, meski tetap mempertanyakan peluangnya menembus skuad utama.
"Sangat penting baginya untuk langsung tampil impresif. Saya rasa ini adalah kepindahan yang luar biasa untuknya, jujur saja," kata McManaman dalam acara media ESPN.
"Dua musim terakhir di Manchester United, melihat bagaimana klub bermain – untuk dia bisa pergi dan bergabung dengan salah satu tim paling menarik di Eropa, saya pikir: 'Dia punya agen yang hebat'," ujarnya.
Persaingan Ketat di Lini Depan Barcelona

Barcelona saat ini memiliki kedalaman skuad yang mumpuni di lini depan. Raphinha, Robert Lewandowski, dan Lamine Yamal baru saja menutup musim luar biasa, sementara Ferran Torres menjadi pelapis utama.
McManaman justru menilai Barcelona lebih membutuhkan tambahan bek ketimbang penyerang baru.
"Di mana dia akan bermain? Jawabannya, saya tidak tahu. Karena Raphinha, Robert, dan Lamine baru saja menjalani musim luar biasa," ucap McManaman.
"Anda juga punya Ferran di belakang mereka. Mereka melepas beberapa pemain – kalaupun ada, melihat tim Barcelona, mereka butuh beberapa bek lagi… tapi malah mendatangkan penyerang lagi. Jadi kita tunggu saja," lanjutnya.
Rashford Butuh Pembuktian

Sejak bergabung, Rashford telah tampil dalam empat laga persahabatan bersama Barcelona. Ia mencetak gol debut saat menghadapi klub Korea Selatan, Daegu.
Namun, pemain 27 tahun itu juga sempat disorot usai gagal memanfaatkan peluang emas di Joan Gamper Trophy kontra Como.
"Saya harap dia sukses besar, dan saya harap dia bermain," kata McManaman.
"Karena akan menguntungkan semua pihak jika dia bermain," tambahnya.
Sumber: Daily Mail
Klasemen La Liga
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 2 Januari 2026 11:47Chelsea Ganti Pelatih, Pat Nevin Bongkar Kriteria Aneh Manajemen The Blues
-
Liga Inggris 2 Januari 2026 11:03Chelsea Pecat Enzo Maresca, Julukan Klub dengan Manajemen Terburuk Menggema
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 2 Januari 2026 15:27 -
Bola Indonesia 2 Januari 2026 15:22 -
Liga Italia 2 Januari 2026 15:19 -
Bola Indonesia 2 Januari 2026 15:13 -
Liga Italia 2 Januari 2026 13:53 -
Liga Inggris 2 Januari 2026 11:57
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 3 Pemain Terbaik Dunia Versi Luka Modric: Lamine Y...
- 5 Pemain yang Bisa Dibidik Liverpool di Januari Ji...
- Salah hingga Drogba, 7 Pemain Terhebat yang Tak Pe...
- 4 Pelatih yang Bisa Diboyong Chelsea jika Enzo Mar...
- 10 Pemain dengan Gaji Termahal di Piala Afrika 202...
- 4 Opsi Transfer Darurat Manchester United Usai Bru...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5461182/original/052512500_1767345168-Bule_Prancis_bongkar_dugaan_jaringan_narkoba_di_Lombok.png)
:strip_icc():watermark(kly-media-production/assets/images/watermarks/liputan6/watermark-color-landscape-new.png,573,20,0)/kly-media-production/medias/5461117/original/062719700_1767339281-Pre-order_Oppo_Reno_15_Series_01.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5461175/original/041000700_1767343483-Masjid_Pondok_Pesantren_Darul_Mukhlisin_Aceh_yang_Sempat_Viral_Terkepung_Kayu.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5461141/original/009933500_1767341030-Korban_keracunan_di_Warakas.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5461018/original/064942600_1767333534-tales-of-85.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/3344799/original/091732800_1610220190-20210110-Jenazah-Sriwijaya-Air-SJ-182-4.jpg)

