
Bola.net - Zinedine Zidane membicarakan masa depannya di Real Madrid. Ia mengatakan tidak akan berada di klub tersebut untuk jangka waktu yang sangat lama.
Zidane mempunyai karier yang sangat sukses bersama Madrid. Pertama sebagai pemain selama lima tahun dan sekarang sebagai pelatih di Santiago Bernabeu.
Pada periode pertamanya memimpin klub, Zidane berhasil mempersembahkan tiga gelar Liga Champions secara beruntun. Meski sempat pergi, Zidane kembali ke klub tahun lalu setelah Los Blancos periode buruk bersama Julen Lopetegui dan Santiago Solari.
Zidane berhasil membawa Los Blancos kembali ke puncak klasemen La Liga pada musim ini. Madrid unggul head to head dari Barcelona dengan tujuh pertandingan tersisa.
Tak Akan Lama Melatih
Sebagai salah satu pelatih terbaik Madrid, tentu banyak yang menginginkan Zidane untuk terus berada di klub dalam jangka waktu yang lama. Namun, Zidane tenyata tidak mau melakukannya.
"Saya benar-benar tidak tahu dan tidak ada yang direncanakan dalam pikiran saya. Saya benar-benar menikmati hari ke hari dan meskipun ketika bermain pernah mengatakan tidak akan jadi pelatih, lihatlah di mana saya sekarang," kata Zidane kepada AS.
"Kita harus menunggu dan melihat karena ini adalah posisi yang menguras tenaga dan saya pasti tidak akan berada di sini selama 20 tahun."
Pemain yang Lebih Baik
Semasa masih aktif bermain, Zidane merupakan playmaker yang sangat luar biasa. Namun, ia tidak merasa menjadi pelatih yang hebat di Santiago Bernabeu..
"Tidak, saya tidak akan mengatakan itu, mungkin pemain yang lebih baik," lanjutnya.
"Namun, saya harus mengatakan bahwa saya senang telah menyelesaikan karier saya sebagai pemain di sini."
Sumber: AS
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 09:47Dari Cemooh ke Pesta Gol: Malam Kebangkitan Real Madrid di Liga Champions
-
Liga Champions 21 Januari 2026 08:57Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 10:41 -
Liga Champions 21 Januari 2026 10:29 -
Liga Champions 21 Januari 2026 10:24 -
Liga Champions 21 Januari 2026 10:19 -
Liga Champions 21 Januari 2026 10:16 -
Liga Champions 21 Januari 2026 10:14
MOST VIEWED
- Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
- Barcelona Kantongi 2 Calon Pelatih Pengganti Hansi Flick, Salah Satunya Arteta
- Hasil Real Sociedad vs Barcelona: Berakhirnya Rentetan Kemenangan Blaugrana
- Sudah Nyaman di Leipzig, Jurgen Klopp Akhirnya Tutup Spekulasi Kepindahannya ke Real Madrid
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479054/original/023192900_1768966411-1000752976.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5476882/original/013946900_1768801694-122428.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478006/original/000390800_1768887810-pati2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/3274952/original/072089200_1603351856-20201022-Aksi-Tolak-UU-Omnibus-Law-6.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5383964/original/082146600_1760706112-Mensesneg_Prasetyo_Hadi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478700/original/061728400_1768912854-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_19.21.38.jpeg)

